Komisi Yudisial (KY) Mesir mendesak agar organisasi sekaligus partai Ikhwanul Muslimin dibubarkan. Pembubaran tersebut akan diputuskan melalui persidangan.
Seperti dimuat Al-Jazeera, Selasa (3/9/2013), pembubaran organisasi pendukung mantan Presiden Mohammed Morsi ini diajukan lawan politik pada Senin 2 September kemarin, waktu setempat. Selanjutnya akan ditentukan dalam persidangan yang digelar pada 12 November mendatang.
Langkah ini membuat posisi Ikhwanul Muslimin semakin terjepit setelah Morsi digulingkan dan sejumlah pemimpin besar mereka ditangkap militer Mesir.
Ikhwanul Muslimin pernah terdaftar sebagai organisasi non-pemerintah atau LSM setelah sebelumnya sempat dikritik sejumlah pihak karena tak memiliki status hukum yang resmi.
Dalam catatan sejarah, Ikhwanul Muslimin mulai berdiri sejak 1928 silam. Kemudian sempat dibubarkan pemerintah Mesir pada 1954. Meski demikian, para anggotanya tetap menjalankan aktivitasnya sampai Husni Mubarak dilengserkan pada 2011 silam.
Ikhwanul Muslimin kemudian berkibar menjadi partai besar hingga berhasil membawa Morsi memenangkan pemilu dan terpilih menjadi presiden. Namun sejak mengeluarkan dekrit kekebalan hukum untuk presiden, Morsi dan Ikhwanul Muslimin dikecam. Sampai pada akhirnya Morsi dijungkalkan militer Mesir pada 3 Juli 2013 lalu.
Morsi akan diadili pekan depan. Ia dituduh sebagai biang keladi di balik bentrokan yang terjadi dekat istana presiden Desember 2012. Ia disangkakan melakukan penghasutan berujung pembunuhan dan premanisme terkait bentrokan. (Riz/Mut)
KY Mesir Desak Ikhwanul Muslimin Dibubarkan
Pembubaran organisasi pendukung mantan Presiden Mohammed Morsi ini diajukan lawan politik.
Diperbarui 03 Sep 2013, 14:24 WIBDiterbitkan 03 Sep 2013, 14:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mendorong Pertumbuhan UMKM Lokal Melalui Kemudahan Akses Pembayaran Digital
Warna Kucing dan Mitosnya, Lebih dari Sekadar Lucu
Polisi Amankan Jukir Liar di Tanah Abang yang Patok Tarif Rp60 Ribu
Inter Milan Ungguli Barcelona dalam Perburuan Striker Ganas Kanada
Pengusaha Mebel Cirebon Merana Akibat Kebijakan Tarif Trump, Ini Permintaan HIMKI kepada Pemerintah
Mantan Kades Jadi Buronan Polisi Indragiri Hilir, Larikan Dana Desa Rp1,3 Miliar
Pentingnya USG Kehamilan untuk Memantau Kesehatan Ibu dan Janin
10 Tips Cepat Tidur yang Terbukti Efektif untuk Kualitas Tidur Lebih Baik
7 Jenis Ikan yang Dipercaya Bawa Hoki, Mitos atau Fakta?
7 Orang Diduga Mata Elang Ditangkap di Cileunyi Bandung, 25 Motor Disita
Arogan Minta Paksa Saldo DANA Gratis hingga Viral, Pria di Medan Tertunduk Lesu Ditangkap Polisi
Final Four PLN Mobile Proliga 2025 Dibuka Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Electric PLN, Duel 2 Peraih Medali Emas Olimpiade