Berpacu Lawan Waktu, Tiongkok Bangun RS untuk Pasien Virus Corona di Wuhan

Tiongkok berpacu melawan waktu untuk membangun rumah sakit demi merawat pasien infeksi virus corona di Wuhan

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 29 Jan 2020, 13:00 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2020, 13:00 WIB
China Bangun RS Khusus Pasien Terjangkit Virus Corona
Ekskavator dan truk dikerahkan untuk membangun rumah sakit untuk merawat pasien yang terjangkit wabah virus corona di Wuhan, Provinsi Hubei, China, Senin (27/1/2020). Pemerintah China tengah mengebut pembangunan rumah sakit baru hanya dalam waktu 10 hari. (Hector RETAMAL/AFP)

Liputan6.com, Jakarta Tiongkok berpacu melawan waktu untuk membangun fasilitas rumah sakit yang bisa menampung pasien virus corona. Pembangunan tersebut bahkan harus dilakukan dalam waktu yang sangat singkat.

Di Wuhan, tempat awal penyebaran virus ini, ratusan pekerja harus bekerja keras untuk membangun sebuah rumah sakit yang nantinya bisa menampung pasien infeksi virus corona.

"Kami harus bekerja cepat untuk memerangi epidemi ini," kata seorang pekerja kepada AFP, dikutip dari Channel News Asia pada Rabu (29/1/2020).

"Kami dengan senang hati membantu dalam situasi ini. Pekerjaan kami akan selesai dalam tiga hari," kata pekerja bernama Zang. Selain itu, ia juga mengungkapkan tidak takut akan virus ini.

Dikutip dari AFP, para pekerja setidaknya bekerja sembilan jam per hari. Namun, waktu ini tergantung situasi dan kondisi yang dibutuhkan. Bisa kurang, bisa lebih.

Saksikan Juga Video Menarik Berikut Ini

Dijadwalkan Beroperasi pada 3 Februari

China Bangun RS Khusus Pasien Terjangkit Virus Corona
Ekskavator dan truk dikerahkan untuk membangun rumah sakit untuk merawat pasien yang terjangkit wabah virus corona di Wuhan, Provinsi Hubei, China, Senin (27/1/2020). Pemerintah Wuhan menjelaskan rumah sakit khusus corona ini dibangun di dekat sanatorium pekerja di Kota Wuhan. (Hector RETAMAL/AFP)

Ketika jurnalis AFP mengunjungi tempat itu pada Senin pekan ini, garis besar untuk lantai sudah dibangun. Selain itu, switchboard listrik telah dinyalakan.

Fasilitas yang disebut "Fire God Mountain" itu merupakan satu dari dua rumah sakit darurat yang dibangun di kota berpenduduk 11 juta orang itu. Mereka dijadwalkan siap pada 3 Februari.

Sementara itu, fasilitas kedua yang disebut "Thunder God Mountain" juga sedang dalam pembangunan. Tempat itu disiapkan untuk menampung pasien mulai 5 Februari.

Gerakkan Semua Pekerja di Wuhan

China Bangun RS Khusus Pasien Terjangkit Virus Corona
Ekskavator dan truk dikerahkan untuk membangun rumah sakit untuk merawat pasien yang terjangkit wabah virus corona di Wuhan, Provinsi Hubei, China, Senin (27/1/2020). Rumah sakit ini akan selesai dan siap digunakan pada 3 Februari mendatang. (Hector RETAMAL/AFP)

Semua pekerja konstruksi mengenakan pakaian pelindung seperti yang telah diamanatkan oleh pihak berwenang. Selain itu, pemeriksaan kesehatan juga dilakukan saat mereka datang ke lokasi pekerjaan serta ketika beristirahat.

RS pertama memiliki luas hingga 25 ribu meter persegi dan akan diisi 700 sampai seribu tempat tidur. Sementara RS kedua akan diisi 1.300 tempat tidur.

"Kami telah menggerakkan semua pekerja yang tersisa di Wuhan untuk bekerja secara bergiliran demi memastikan pembangunan sepanjang waktu," kata Zhang Chongxi, general manager dari perusahaan jalan dan jembatan Wuhan Construction pada kantor berita Xinhua.

Ini bukan pertama kalinya Tiongkok mengebut pembangunan fasilitas kesehatan di tengah krisis. Tahun 2003, sebuah rumah sakit untuk menangani pasien SARS dibangun di Beijing dalam waktu seminggu.

Otoritas kesehatan menggunakan model rumah sakit tersebut untuk fasilitas baru di Wuhan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya