Total Kasus COVID-19 di Indonesia 225.030 Setelah Bertambah 3.507 pada 15 September 2020

Kasus COVID-19 di Indonesia bertambah sebanyak 3.507 pada hari ini.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 15 Sep 2020, 15:46 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2020, 15:46 WIB
Mengintip Ruang Isolasi Pasien Virus Corona di RSUP Persahabatan
Aktivitas tim medis saat menangani pasien dalam pengawasan (PDP) virus corona atau COVID-19 di ruang isolasi Gedung Pinere, RSUP Persahabatan, Jakarta Timur, Rabu (4/3/2020). Sebanyak 10 dari 31 pasien yang dipantau dan diawasi RSUP Persahabatan merupakan pasien rujukan. (merdeka.com/Iqbal Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah kasus positif COVID-19 di Indonesia menjadi 225.030 setelah adanya penambahan 3.507 pada Selasa, 15 September 2020.

Sementara itu untuk kasus sembuh dari COVID-19 totalnya 161.065 setelah adanya penambahan 2.660 jiwa.

Sedangkan untuk kasus meninggal karena terjangkit virus SARS-CoV-2 penyebab COVID-19 berambah 124 orang, menjadi 8.965 jiwa.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mencatat bahwa total orang yang dinyatakan suspek COVID-19 sebanyak 99.634.

Simak Video Berikut Ini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya