Corona 17 Oktober 2020: 3 Provinsi Nol Kasus Baru COVID-19

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia kembali merilis data sebaran kasus COVID-19. Dalam data per 17 Oktober 2020 itu ada 3 provinsi yang melaporkan nol kasus.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 17 Okt 2020, 16:12 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2020, 16:12 WIB
Sejumlah ASN di Pemkot Tangerang melakukan Tes Usap Corona. (Liputan6.com/Pramita Tristiawati)
Sejumlah ASN di Pemkot Tangerang melakukan Tes Usap Corona. (Liputan6.com/Pramita Tristiawati)

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Kesehatan Republik Indonesia kembali merilis data sebaran kasus COVID-19. Dalam data per 17 Oktober 2020 itu ada 3 provinsi yang melaporkan nol kasus konfirmasi COVID-19.

Ketiga provinsi tersebut adalah Kepulauan Riau, Maluku Utara, dan Gorontalo. Kepulauan Riau hari ini melaporkan tidak ada penambahan kasus konfirmasi baru. Kasus sembuhnya juga tidak bertambah.

Hal yang sama ditemukan di Maluku Utara. Provinsi ini juga tidak melaporkan penambahan kasus baru maupun kasus sembuh hari ini.

Di sisi lain, Gorontalo melaporkan nol kasus baru hari ini namun kasus sembuhnya bertambah 17.

Total kasus sembuh hari ini adalah 4.048 sehingga akumulasi pasien sembuh COVID-19 di Indonesia hingga 17 Oktober 2020 adalah 281.592.

Sedang, penambahan kasus konfirmasi positif hari ini adalah 4.301 sehingga akumulasinya menjadi 357.762. Sementara itu, kasus meninggal bertambah 84 sehingga akumulasi pasien meninggal akibat COVID-19 adalah 12.431.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Simak Video Berikut Ini:


Infografis COVID-19

Infografis 3M Turunkan Risiko Covid-19 Berapa Persen?
Infografis 3M Turunkan Risiko Covid-19 Berapa Persen? (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya