Update: 3 Provinsi dengan Tambahan Kasus Positif COVID-19 Terbanyak per 31 Mei 2021

Jawa Barat menduduki posisi teratas yakni 1.316 kasus konfirmasi COVID-19 hari ini.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 01 Jun 2021, 16:34 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2021, 16:54 WIB
Ilustrasi COVID-19.
Ilustrasi COVID-19 Foto oleh cottonbro dari Pexels.

Liputan6.com, Jakarta Di penghujung bulan Mei 2021, Kementerian Kesehatan melaporkan ada 5.662 kasus terkonfirmasi COVID-19 di Indonesia. Dengan tambahan ini, maka sudah ada 1.821.703 orang di Indonesia terinfeksi virus SARS-COV-2.

Ada tiga provinsi dengan tambahan kasus konfirmasi terbanyak hari ini. Jawa Barat menduduki posisi teratas yakni 1.316. Disusul Jawa Tengah dengan 881 kasus baru COVID-19. Kemudian, DKI Jakarta dengan 726 kasus baru COVID-19.

Sementara itu, untuk kasus sembuh bertambah 5.121. Jawa Barat juga melaporkan angka tertinggi jumlah orang yang sembuh dari COVID-19 hari ini yakni 1.200.

Akumulasi kasus sembuh dari COVID-19 di Indonesia adalah 1.669.119.

Untuk kasus meninggal dunia karena COVID-19, hari ini bertambah 174 dengan akumulasi 50.578.

Infografis Yuk Kenali Cara Kerja Vaksin Covid-19.

Infografis Yuk Kenali Cara Kerja Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Yuk Kenali Cara Kerja Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya