Tarot Cinta: Tetap Tenang dan Minta Bantuan Jika Dirasa Perlu

Simak prediksi Tarot Cinta periode 14 - 20 Oktober 2024 selengkapnyaPerj

oleh Elisabet Kusumodewi diperbarui 28 Okt 2024, 15:00 WIB
Diterbitkan 14 Okt 2024, 20:00 WIB
Tarot
Tarot Ten of Wands

Liputan6.com, Jakarta - Perjalanan cinta masih berlanjut pada pekan ini. Penting untuk selesaikan masalah satu per satu. Tak perlu memaksakan diri dan jangan putus asa.

Ten of Wands

Kartu Tarot Ten of Wands yang muncul dalam kehidupan cinta di minggu ini menggambarkan beban yang berat. Perjalanan cinta masih terus dilanjutkan. Apa yang harus dilakukan?

Tetaplah tenang. Buatlah prioritas sesuai tingkat kepentingan. Kerjakan dan selesaikan permasalahan dalam hubunganmu satu per satu sesuai dengan kemampuanmu. Tidak perlu memaksakan diri bahkan sampai mengorbankan fisikmu.

Mintalah bantuan jika memang kamu sungguh tidak mampu. Banyak mengeluh bukanlah solusi.

Jomblo

Di saat banyak masalah yang datang bertubi-tubi, merasa ingin ada pasangan sebagai tempat berbagi. Tetaplah kuat. Buat prioritas dalam menyelesaikan masalahmu.

PDKT

Jangan pernah putus asa. Jadikan kegagalan sebagai pengalamanmu untuk bekal langkah selanjutnya. Gagal saat ini bukanlah akhir segalanya.

Pacaran

Lelah dengan masalah yang muncul bertubi-tubi. Carilah solusi yang terbaik.

Menikah

Hidup bersama dalam keluarga sebaiknya jalan terus. Perceraian bukanlah solusi terbaik.

 

 

Saran Cinta

Tarot
Tarot Wheel of Fortune

The Wheel of Fortune

Kartu Tarot The Wheel of Fortune yang muncul sebagai kartu saran menggambarkan adanya roda keberuntungan yang berputar.

Masalah yang terjadi akan mendapatkan solusinya. Bersabar, ikuti prosesnya. Semesta akan menunjukkan jalan terbaik untukmu.

Konsultasi pribadi Dewi Tarot: Instagram @dewitarot

Sejarah Tarot

TarotMengutip laman Britannica, kartu tarot ditemukan di Italia pada tahun 1430-an dengan menambahkan ke dalam paket empat kartu yang ada, setelan kelima dari 21 kartu bergambar khusus yang disebut trionfi (“kemenangan”) dan kartu ganjil yang disebut il matto (“The Fool/Si Pandir”).

Kartu The Fool bukanlah asal mula kartu Joker modern, yang ditemukan pada akhir abad ke-19 sebagai jack yang tidak cocok dalam permainan euchre.)

Pack kartu yang ditambahkan pada kartu-kartu ini secara alami memiliki tanda setelan Italia dan termasuk dalam periode eksperimental desain kartu ketika ratu sering ditambahkan ke rangkaian kartu pengadilan yang sebelumnya hanya terdiri dari seorang raja dan dua sosok laki-laki (lihat kartu remi). Dalam kartu standar (tetapi tidak dalam tarot), empat angka kemudian dikurangi menjadi tiga lagi dengan menekan ratu, kecuali dalam kartu Prancis, yang menekan angkuh (ksatria).

Adaptasi tarot untuk tujuan okultisme dan meramal pertama kali terjadi di Prancis sekitar tahun 1780. Untuk meramal setiap kartu tarot dianggap memiliki arti.

Kartu arcana utama mengacu pada hal-hal spiritual dan tren penting dalam kehidupan si penanya. Dalam arcana kecil, tongkat berurusan terutama dengan masalah bisnis dan ambisi karir, cup/cangkir dengan cinta, pedang dengan konflik, dan koin dengan uang dan kenyamanan materi.

Dek tarot dikocok oleh penanya, dan kemudian peramal mengeluarkan beberapa kartu (baik dipilih secara acak oleh penanya atau dibagikan dari atas dek yang dikocok) dalam pola khusus yang disebut “spread.” Arti kartu apa pun diubah menurut apakah terbalik, posisinya dalam spread, dan arti kartu yang berdekatan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya