Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman

Tarra Budiman sering mengunggah foto bersama keluarga kecil di akun Instagram.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 30 Sep 2019, 10:35 WIB
Diterbitkan 30 Sep 2019, 10:35 WIB
[Fimela] Tarra Budiman
Tarra Budiman. (Rivan Yuristiawan/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta Presenter sekaligus aktor Tarra Budiman memang cukup sering tampil di layar kaca. Baik itu saat mengisi acara sebagai presenter ataupun menjadi komedian. Pria kelahiran Denpasar, 22 September 1986 ini juga pernah merambah dunia tarik suara. Pada tahun 2008 Tarra Budiman menjadi personel dari sebuah boyband bernama Treeji. Akan tetapi pada tahun 2013 grup uang dinaungi oleh Tarra Budiman, Rizki Alatas serta Jiseph Hakim memilih untuk bubar.

Tak hanya masalah kariernya saja yang kerap menjadi sorotan, akan tetapi kehidupan pribadi dari pria 33 tahun ini sering menarik perhatian publik. Apalagi saat keputusannya untuk menikah dengan wanita bernama Gya Sadiqah yang masih satu keluarga dengan sang sahabat, Raffi Ahmad menjadi perhatian netizen. Tarra Budiman memilih untuk menikah dengan Gya pada 22 April 2017 lalu. Bahkan, keduanya saat ini tengah menjalani kehidupan rumah tangga bersama sang buah hati yang bernama Kalea Jada Agyra.

Telah memiliki keluarga kecil yang berbahagia, Tarra Budiman mulai jarang terlihat di layar televisi. Meski begitu, dirinya masih aktif mengunggah berbagai kegiatan di akun media sosial pribadinya. Ia juga sering mengunggah momen saat bersama sang istri dan putri tercinta di akun Instagram pribadinya.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (30/9/2019) berikut ini beberapa momen manis dari keluarga kecil Tarra Budiman.

1. Tarra dan Gya juga sering mengajak sang buah hati berlibur.

Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman
Tarra Budiman (Sumber: Instagram/gyaps)

2. Keluarga kecil ini juga pernah berlibur bersama di Jepang.

Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman
Tarra Budiman (Sumber: Instagram/gyaps)

3. Ketiganya juga selalu tampil kompak dan harmonis di setiap kesempatan.

Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman
Tarra Budiman (Sumber: Instagram/gyaps)

4. Bahkan, beberapa waktu lalu Tarra mengajak sang istri dan anaknya berlibur di Pulau Dewata.

Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman
Tarra Budiman (Sumber: Instagram/tarrabudiman)

5. Tarra cukup sering mengunggah foto kebersamaannya dengan istri dan putri tercinta di akun Instagram pribadinya.

Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman
Tarra Budiman (Sumber: Instagram/tarrabudiman)

6. Mereka juga kerap tampil dengan busana senada.

Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman
Tarra Budiman (Sumber: Instagram/tarrabudiman)

7. Tak hanya Tarra dan Gya yang menjadi sorotan, akan tetapi sang putri kerap mencuri perhatian netizen.

Jarang Tersorot, Ini 7 Momen Manis Keluarga Kecil Tarra Budiman
Tarra Budiman (Sumber: Instagram/tarrabudiman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya