Liputan6.com, Jakarta Bolu kering merupakan salah satu camilan favorit yang memiliki tekstur renyah dan rasa yang menggugah selera. Dengan resep bolu kering 1 kg, Anda dapat memulai usaha kecil-kecilan yang menjanjikan di bidang kuliner. Produk ini cocok dijadikan ide jualan karena tahan lama, mudah dikemas, dan disukai oleh berbagai kalangan usia.
Kelebihan memproduksi bolu kering dalam jumlah besar seperti 1 kg adalah efisiensi waktu dan biaya produksi. Anda dapat membuat stok dalam jumlah banyak sekaligus, sehingga memudahkan proses penjualan dan pengiriman kepada pelanggan. Selain itu, pembuatan dalam skala besar juga memungkinkan Anda untuk bereksperimen dengan berbagai varian rasa dan bentuk, sehingga dapat menarik minat konsumen yang lebih luas.
Resep bolu kering 1 kg ini dapat disesuaikan dengan berbagai selera dan kebutuhan pasar. Anda bisa menambahkan varian rasa seperti keju, cokelat, atau buah-buahan kering untuk meningkatkan daya tarik produk. Selain itu, Anda juga dapat mempertimbangkan untuk membuat kemasan yang menarik dan praktis, sehingga produk Anda tampil lebih profesional dan siap bersaing di pasaran.
Advertisement
Berikut ini Liputan6.com ulas mengenai resep bolu kering 1 kg yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (23/8/2024).
1. Resep Bolu Kering 1 Kg
Bahan-Bahan:
- 1 kg tepung terigu protein sedang
- 18 butir telur ayam
- 2 lembar daun pandan
- 800 gram gula pasir
- 100 gram tepung beras
Cara membuat:
- Sangrai tepung terigu edngan daun pandan sampai teksturnya ringan.
- Kocok telur dan gula dengan mixer hingga putih berjejak.
- Masukkan tepung terigu dan tepung terigu ke kocokan telur. Aduk rata.
- Panaskan oven.
- Olesi cetakan dengan minyak.
- Tuang adonan ke cetakan. Panggang kue bolu sampai matang.
- Setelah kue bolu kering dingin, simpan di dalam stoples kedap udara agar tidak gampang melempem.
Advertisement
2. Resep Kue Bolu Kering Mini
Bahan-Bahan:
- 200 gram tepung terigu
- 2 butir telur ayam
- 200 gram gula pasir
- 200 ml minyak
- 1/2 sdt baking powder
- sejumput garam
- 1/3 sdt vanili bubuk
Cara membuat:
- Kocok telur, gula, garam, dan vanili dengan mixer sampai mengembang.
- Masukkan tepung terigu, baking powder, dan minyak secara bergantian ke kocokan telur. Aduk rata.
- Siapkan cetakan yang sudah diolesi mentega.
- Panaskan oven.
- Tuang adonan ke cetakan hingga 3/4 bagian.
- Panggang kue bolu hingga matang.
3. Resep Bolu Kering Jadul
Bahan:
- 200 gram gula pasir
- 4 butir telur
- 200 gram terigu
- 1/2 sdt vanili bubuk
Cara membuat bolu kering jadul:
- Kocok gula pasir dan telur sampai putih dan mengembang. Tuang terigu sedikit demi sedikit.
- Masukkan adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi mentega. Taburi dengan tepung dan panggang.
- Kalau adonan sudah dingin, potong dan jemur selama satu jam. Panggang kembali dalam oven dengan suhu sekitar 100 derajat celsius atau dengan api kecil.
Advertisement
4. Resep Bolu Kering Mini Cup
Bahan:
- 2 butir kuning telur
- 1 butir putih telur
- 70 gram gula tepung
- 70 gram tepung terigu protein sedang
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt vanilla pasta
- 70 ml sunflower oil
- 30 gram dark cooking chocolate, serut
Cara membuat bolu kering mini cup:
- Kocok telur dan gula tepung dengan mixer hingga kental dan berwarna putih. Pastikan adonan tercampur sempurna dan mengembang.
- Masukkan tepung terigu, garam, dan vanilla pasta ke dalam adonan telur. Kocok kembali hingga tercampur rata. Kemudian, masukkan sunflower oil dan aduk hingga adonan tercampur sempurna.
- Tuang adonan ke dalam cup muffin mini yang sudah disiapkan. Berikan topping cokelat serut secukupnya di atas adonan.
- Panaskan oven terlebih dahulu dengan suhu 140°C. Panggang bolu mini cup selama 15-20 menit atau hingga matang dan kering. Keluarkan dari oven dan biarkan dingin. Simpan bolu mini cup dalam wadah kedap udara agar tetap segar.
5. Resep Bolu Kering Panggang
Bahan:
- 6 butir telur
- 200 gram gula pasir
- 175 gram tepung terigu
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt vanili bubuk
- 100 gram margarin, lelehkan
Adonan cokelat:
- 1/4 hasil adonan di atas ditambahkan dengan pasta cokelat secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan oven dengan temperatur sekitar 175 derajat celsius. Siapkan loyang bentuk segi empat berukuran 24 cm, olesi dengan margarin, dan taburi dengan tepung.
- Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang. Masukkan tepung terigu, baking powder, dan vanili bubuk, aduk hingga arata. Tambahkan margarin yang sudah dilelehkan, aduk rata. Sisihkan 1/4 adonan, tambahkan pasta cokelat secukupnya.
- Tuang adonan ke dalam loyang, tambahkan adonan cokelat, aduk dengan garpu. Panggang adonan bolu kering selama 30 menit atau hingga matang. Angkat dan dinginkan.
- Kalau sudah dingin, potong kue setebal 1 cm. Letakkan di loyang pipih dan panggang kembali hingga mengering, angkat dan dinginkan. Kalau kue sudah dingin akan mengeras dengan sendirinya.
- Simpan bolu kering dalam stoples kedap udara.
Advertisement
6. Resep Bolu Kering Simpel
Bahan:
- 5 butir telur
- 150 gram gula pasir
- 150 gram tepung terigu
- Baking powder
- 100 gram margarin, lelehkan
Cara membuat:
- Buat adonan bolu dengan mencampur, telur, gula pasir, baking powder, dan margarin. Mixer hingga mengembang.
- Tambahkan tepung terigu, lalu aduk hingga merata.
- Siapkan loyang, lalu panggang adonan kurang lebih selama 30 menit. Angkat lalu dinginkan.
- Setelah dingin, potong kue setebal 1 cm. Letakkan pada loyang bentuk pipih. Panggang kembali hingga mengering.
- Angkat dan dinginkan.