Resep Obat Kolesterol Alami, 19 Ramuan Efektif Turunkan Kadarnya dalam Tubuh

Atasi kolesterol tinggi dengan resep obat kolesterol alami berikut.

oleh Fitriyani Puspa Samodra Diperbarui 08 Apr 2025, 14:00 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2025, 14:00 WIB
Ilustrasi rempah herbal
Ilustrasi Resep Obat Kolesterol Alami/Copyright Freepik/Freepik... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kolesterol tinggi masih menjadi salah satu masalah kesehatan yang umum dihadapi masyarakat modern. Tak hanya diam-diam mengintai, kadar kolesterol yang melebihi batas normal dapat menjadi pemicu berbagai penyakit serius seperti tekanan darah tinggi, jantung koroner, hingga stroke. Oleh karena itu, menjaga kadar kolesterol dalam tubuh tetap stabil bukan hanya pilihan, tapi keharusan.

Sebenarnya, kolesterol memiliki peran penting dalam tubuh, terutama dalam pembentukan sel-sel. Namun, saat jumlahnya berlebihan dalam darah, kolesterol dapat menumpuk di pembuluh darah dan memicu penyumbatan. Untuk mencegah hal ini, masyarakat dianjurkan untuk menerapkan pola makan yang sehat, berolahraga secara teratur, dan melakukan pemeriksaan kadar kolesterol secara rutin.

Selain upaya medis dan gaya hidup sehat, penggunaan bahan-bahan alami sebagai alternatif pengobatan kini semakin populer. Dalam buku "Herbal Praktis Berkhasiat Bukti Empiris" terbitan Trubus Swadaya, disebutkan berbagai tanaman herbal yang terbukti dapat membantu menurunkan kolesterol secara alami. Sementara itu, dokter sekaligus praktisi pengobatan sunnah, dr. Zaidul Akbar, juga menganjurkan penggunaan bahan-bahan seperti habbatussauda, jahe, kunyit, hingga madu sebagai solusi herbal dalam menjaga kesehatan jantung dan kolesterol.

Berbekal bahan-bahan alami yang mudah ditemukan di sekitar kita, siapa pun dapat mulai meracik resep obat kolesterol alami. Dalam artikel ini, kami akan mengulas resep-resep herbal pilihan yang bisa Anda coba di rumah sebagai langkah alami menjaga kesehatan tubuh. Berikut ini adalah kumpulan resep obat kolesterol herbal yang diracik berdasarkan informasi dari berbagai sumber, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (8/4/2025).

1. Resep Obat Kolesterol: Rebusan Detoks Pare

Bahan:

  • 1 buah pare muda (buang bijinya, potong kecil)
  • 1 batang serai (iris)
  • Air secukupnya

Cara membuat: Rebus pare dan serai dalam air hingga mendidih. Minum air rebusannya saat pagi hari dan menjelang tidur. Ramuan ini baik untuk detoksifikasi dan membantu menurunkan kolesterol.

2. Resep Obat Kolesterol: Ramuan Ultimate Wortel

Bahan:

  • 3 buah wortel
  • 2 batang seledri
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 buah lemon
  • 1,5 jempol kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 1 lembar daun kale
  • 1/4 sdt lada hitam
  • Sedikit air

Cara membuat: Blender semua bahan hingga halus. Konsumsi dua kali sehari. Selain menurunkan kolesterol, juga efektif untuk detoks dan memberi energi.

3. Resep Obat Kolesterol: Power of Six

Bahan:

  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 1 batang seledri
  • 1/2 jempol temu lawak
  • 1/2 kelingking kencur
  • 3/4 kelingking kayu manis
  • 300 ml air
  • Madu secukupnya
  • Perasan jeruk nipis

Cara membuat: Rebus semua bahan (kecuali madu dan jeruk nipis). Setelah hangat, tambahkan madu dan jeruk nipis. Minum 1–2 kali sehari.

4. Resep Obat Kolesterol: Ramuan Minyak Zaitun dan Madu

Bahan:

  • 1 sdm minyak zaitun
  • 1 sdm madu

Cara konsumsi: Minum sebelum tidur. Tidak disarankan untuk penderita diare.

5. Rebusan Daun Salam

Bahan:

  • 15–20 lembar daun salam
  • 600 cc air

Cara membuat: Rebus daun salam hingga tersisa 200 cc air. Saring dan minum dua kali sehari (pagi dan malam).

6. Resep Obat Kolesterol: Jus Buah Mengkudu

Bahan:

  • 3 buah mengkudu
  • Air secukupnya

Cara membuat: Cuci bersih, potong, dan blender menjadi jus. Minum dua kali sehari untuk hasil maksimal.

7. Resep Obat Kolesterol: Rebusan Daun Dewa & Temu Hitam

Bahan:

  • 15 gram daun dewa segar
  • 25 gram temu hitam

Cara membuat: Rebus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc. Saring, minum dua kali sehari.

8. Resep Obat Kolesterol: Rebusan Temulawak & Sambiloto

Bahan:

  • 30 gram temulawak segar
  • 15 gram sambiloto kering

Cara membuat: Rebus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc. Minum dua kali sehari.

9. Daun Ceremai & Jambu Biji

Bahan:

  • 30 gram daun ceremai
  • 30 gram daun jambu biji

Cara membuat: Rebus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc. Minum dua kali sehari setelah disaring.

10. Resep Obat Kolesterol: Ramuan Bawang Putih

Bahan:

  • 2–3 siung bawang putih segar
  • 150 cc air hangat

Cara membuat: Haluskan bawang putih, seduh dengan air hangat, aduk dan minum sekaligus. Ulangi dua kali sehari.

11. Resep Obat Kolesterol: Minuman Rempah Rimpang

Bahan:

  • 2 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 1 cm lengkuas
  • 1/2 batang serai
  • Segelas air panas
  • Sedikit air jeruk nipis
  • Madu (opsional)

Cara membuat: Parut semua rimpang, rendam dalam air panas. Setelah hangat, tambahkan jeruk nipis dan madu.

12. Resep Obat Kolesterol: Air Rebusan Kayu Manis

Bahan:

  • 2 batang kayu manis
  • 600 ml air panas

Cara membuat: Rendam kayu manis dalam air panas hingga warnanya berubah. Minum sehari sekali.

13. Resep Obat Kolesterol: Air Jahe dan Serai

Bahan:

  • 1 ruas jahe
  • 1 batang serai

Cara membuat: Potong kecil atau parut, lalu seduh dalam air panas. Minum setelah agak dingin.

14. Resep Obat Kolesterol: Air Rendaman Kunyit

Bahan:

  • 1 ruas kunyit
  • 1 gelas air hangat

Cara membuat: Kupas dan potong kecil kunyit, rendam dalam air hangat selama 6 jam. Minum airnya secara rutin.

15. Resep Obat Kolesterol: Ramuan Beras Kencur Anti-Kolesterol 

Bahan-bahan:

  • 150 g beras (direndam 3–6 jam)
  • 200 g kencur
  • 3 cm jahe
  • 1 ruas temulawak
  • 250 g gula jawa (iris tipis)
  • 2 sdm madu murni (pengganti sebagian gula)
  • 1/4 sdt garam Himalaya
  • 1,8 liter air

Cara membuat:

  1. Rebus air bersama gula jawa dan garam hingga larut dan mendidih. Dinginkan dan saring airnya.
  2. Sangrai beras yang telah direndam, lalu haluskan (tumbuk atau blender).
  3. Blender halus kencur, jahe, dan temulawak dengan sedikit air.
  4. Campurkan beras tumbuk, air gula, dan rempah-rempah yang telah diblender.
  5. Saring jamu ke dalam botol bersih. Simpan dalam kulkas dan minum dingin.
  6. Aturan minum: 1 gelas kecil pagi sebelum makan dan 1 gelas kecil malam sebelum tidur.

16. Resep Obat Kolesterol: Jamu Kunyit Temulawak Seledri

Bahan-bahan:

  • 100 g temulawak
  • 50 g kunyit
  • 1 batang seledri
  • 1 sdt perasan jeruk nipis
  • 1 sdm madu
  • 300 ml air

Cara membuat:

  1. Iris tipis semua bahan dan rebus dengan air hingga mendidih dan tersisa sekitar 200 ml.
  2. Angkat dan biarkan agak hangat, lalu tambahkan jeruk nipis dan madu.
  3. Aturan minum: 1 gelas hangat pagi hari setelah sarapan.

17. Resep Obat Kolesterol: Teh Telang Serai Jahe Antioksidan

Bahan-bahan:

  • 5 bunga telang kering
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 ruas jahe, iris
  • 1 lembar daun pandan
  • Perasan jeruk nipis (opsional, untuk warna ungu)
  • Gula aren secukupnya
  • 400 ml air

Cara membuat:

  1. Rebus air bersama serai, jahe, dan pandan selama 5 menit.
  2. Masukkan bunga telang, rebus lagi 1–2 menit.
  3. Tambahkan gula dan jeruk nipis saat sudah agak hangat.
  4. Aturan minum: 1 cangkir sore hari untuk membantu relaksasi dan penurunan kolesterol.

18. Resep Obat Kolesterol: Jus Seledri Lemon Apel

Bahan-bahan:

  • 2 batang seledri
  • 1/2 buah apel hijau
  • 1 sdm perasan lemon
  • 1 sdm madu
  • Air es secukupnya

Cara membuat:

  1. Blender semua bahan hingga halus.
  2. Sajikan dingin untuk kesegaran maksimal.
  3. Aturan minum: 1 gelas per hari sebagai booster harian penurun kolesterol jahat (LDL).

19. Resep Obat Kolesterol: Infused Water Kunyit Jahe Kayu Manis

Bahan-bahan:

  • 1 ruas kunyit, iris tipis
  • 1 ruas jahe, iris tipis
  • 1 batang kayu manis
  • 500 ml air panas
  • Perasan jeruk nipis secukupnya (opsional)

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan ke dalam air panas.
  2. Diamkan minimal 6 jam dalam suhu ruang atau kulkas.
  3. Minum sepanjang hari sebagai infused detox drink.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya