Liputan6.com, Jakarta - Detik-detik digelarnya Pilpres 2014 sudah mulai terasa malam ini. Sebab, tidak kurang dari 12 jam lagi langkah kaki para pemilih akan menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pesta demokrasi itu tentunya sudah dinantikan seluruh rakyat Indonesia, tak terkecuali masyarakat di Kepulauan Seribu.
Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kepulauan Seribu Sumarno mengatakan, persiapan dan distribusi logistik Pemilu di Kepulauan Seribu selesai terdistribusi dan sudah lengkap. Masyarakat di Kepulauan Seribu juga sudah siap menyambut pesta demokrasi itu.
"Untuk distibusi logistik sangat didukung cuaca yang cukup baik pada kemarin dan hari ini. Kapal kayu yang mengangkut logistik ke 6 kelurahan dan 40 tempat pemungutan suara berjalan lancar," kata Sumarno, Jakarta, Selasa (8/7/2014).
Sumarno menuturkan, pengiriman logistik ke anjungan minyak lepas pantai yang juga termasuk dalam Kabupaten Kepulauan Seribu, juga telah berjalan lancar tanpa kendala apapun. Namun berbeda, distribusi logistik ke kilang minyak tersebut menggunakan tagboat dan helikopter. "Semua lancar," ucap Sumarno.
Sementara jumlah Daftar Pemilih Tetap di Kepulauan Seribu berjumlah 19.594 yang tersebar di 40 TPS.
Cuaca Bagus, Distribusi Logistik ke Kepulauan Seribu Lancar
Daftar Pemilih Tetap di Kepulauan Seribu berjumlah 19.594 yang tersebar di 40 TPS.
Diperbarui 09 Jul 2014, 01:58 WIBDiterbitkan 09 Jul 2014, 01:58 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Remaja 17 Tahun Buntuti Ibu Muda lalu Hendak Memperkosanya di Kamar
Puasa Ramadhan tapi Tidak Sholat, Apakah Puasanya Sah?
Panduan Lengkap Tata Cara Salat Tarawih di Rumah Selama Ramadhan, Jangan Sampai Salah!
Soal Antony, Manchester United Beri Kabar Buruk untuk Real Betis
Arti Mimpi Kucing Kuning Menurut Islam: Tafsir dan Maknanya
Profil Masayu Clara, Artis FTV yang Curhat Rindu Masa Gadis
Cina Gelar Sidang Parlemen Tahunan 'Dua Sesi', Bakal Bahas Ekonomi hingga Tata Kelola Pemerintahan
NASA Mulai Misi Pencairan Air di Bulan
BGN Pastikan Pertumbuhan Ekonomi di Pedesaan Terus Tumbuh
Lebih Unggul Pahalanya, Bolehkah Sholat Ba’diyah Isya Dilakukan setelah Tarawih? Buya Yahya Menjawab
Manchester City Terima Berita Baik, Pemenang Ballon d'Or Siap Merumput Musim Ini
6 Gaya Hijab Lesti Kejora dari Kasual sampai Maternity Shoot