Liputan6.com, Freetown - Suasana Ramadan memang terasa manfaatnya bagi setiap orang. Tak hanya umat muslim yang bersuka cita menjalankan ibadah di bulan Ramadan, melainkan seluruh umat manusia di seluruh dunia.
Seperti masyarakat Sierra Leone yang mendapat bantuan berupa makanan pokok dari Africa Muslim Agency (AMA). Badan tersebut mengucurkan dana bantuan kepada masyarakat Sierra Leone sebesar 1.000 Euro.
Dikutip dari laman Awoko.org, Selasa (20/6/2017) pemberian bantuan itu tak hanya berfokus pada satu tempat saja, melainkan beberapa lokasi. Ada 3.000 kepala keluarga yang menerima bantuan ini, wilayahnya meliputi Kanema, Kailahun, Lungi, Port Loko, Kosoh, Kono Bombali dan Tonkolili.
Advertisement
Bahan-bahan pokok yang diberikan berupa 3.000 kantong beras seberat 25 kilogram per kantong, 3.000 galon minyak goreng, 300 kantong gula, kurma, pakaian bekas dan 600 kaleng sarden.
Sekretariat Jenderal AMA yakni Abu Bakar Jabbie menyampaikan, distribusi makanan yang dilakukan secara nasional ini memiliki target penuh.
Tak hanya untuk umat Islam namun untuk semua kalangan dari berbagai agama, suku dan ras.
Sementara itu, Country Director of Africa Muslim Agency Kemamine Ahmed mengatakan bahwa agen mereka juga menargetkan masyarakat miskin.
Menanggapi hal ini, Imam Besar Masjid Makeni sekaligus pejabat di kawasan tersebut menyampaikan rasa terima kasih nya kepada pihak penyelenggara yang tak pernah bosan membantu sesama selama bulan suci Ramadan.
Salah satu penerima bantuan, Ramatu Koroma mengungkapkan rasa bahagianya ketika menerima bantuan. Wanita yang berstatus janda ini mengungkapkan kehidupannya yang sulit pasca-ditinggal sang suami.
Ia juga mengatakan, bantuan tersebut datang di saat yang tepat. Dimana anggota keluarganya membutuhkan makanan dan bahan-bahan pokok untuk kehidupan sehari-hari.