Kala Gus Dur Ditanya soal Karakter Bangsa Indonesia

Satu tempo, wartawan mengerubungi Gus Dur untuk bertanya tentang karakter-karakter sebuah bangsa. Identifikasi karakter ini penting agar menjadi cerminan bangsa Indonesia.

oleh Fitri Syarifah diperbarui 07 Apr 2022, 07:42 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2022, 21:00 WIB
Bicara tentang kelakar Gus Dur tentunya banyak yang masih terkenang di ingatan masyarakat.
(Sumber ipnu.or.id)

Liputan6.com, Jakarta Satu tempo, wartawan mengerubungi Gus Dur untuk bertanya tentang karakter-karakter sebuah bangsa. Identifikasi karakter ini penting agar menjadi cerminan bangsa Indonesia.

Gus Dur lalu ditanya wartawan, “Apa sih yang membedakan bangsa kita dengan yang lain di dunia, Gus?”

“Konon ada 4 macam sifat bangsa,” kata Gus Dur.

“Apa itu?” tanya wartawan.

“Sedikit bicara, sedikit kerja, Nigeria dan Angola. Sedikit bicara, banyak kerja, Jepang dan Korsel. Banyak bicara, banyak kerja, Amerika, China. Sedangkan yang banyak bicara, sedikit kerja, Pakistan, India,” urai Gus Dur.

Kalau Indonesia?

“Kalau bangsa Indonesia, masuk yang mana Gus?” tanya wartawan lain.

Gus Dur diam sebentar, lalu menjawab: “Tidak bisa dimasukkan di antara yang empat itu,” kata Gus Dur.

“Lohh…Kenapa Gus?”

“Karena di Indonesia, antara yang dibicarakan dan yang dikerjakan beda,” seloroh Gus Dur.

 

 

 

(Dikutip dari Islam.NU)

Infografis Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 1442 H/2021. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 1442 H/2021. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya