65 Nama Bayi Laki-Laki Islami Awalan Huruf S, Inspirasi untuk Buah Hati

Nama bayi laki-laki islami awalan huruf S bisa menjadi opsi untuk si buah hati. Ayah dan bunda dapat memilih beberapa ide nama bayi yang dibagikan dalam artikel ini.

oleh Muhamad Husni Tamami diperbarui 02 Agu 2023, 08:30 WIB
Diterbitkan 02 Agu 2023, 08:30 WIB
Ilustrasi bayi laki-laki
Ilustrasi bayi laki-laki. (Photo by Helena Lopes/Pexels)

Liputan6.com, Jakarta - Nama bayi laki-laki islami awalan huruf S bisa menjadi opsi untuk si buah hati. Ayah dan bunda dapat memilih beberapa ide nama bayi yang dibagikan dalam artikel ini. 

Memberikan nama untuk bayi harus memiliki makna. Nama bayi yang mengandung makna baik akan menjadi doa untuk putra ayah dan bunda hingga tumbuh dewasa kelak.

Dalam Islam, muslim dianjurkan untuk memperbagus namanya. Hal ini karena pada hari kiamat kelak setiap orang akan dipanggil sesuai dengan namanya dan orangtuanya.

“Sesungguhnya kalian akan dipanggil pada hari kiamat dengan nama-nama kalian dan nama bapak kalian, maka perbaguslah nama kalian.” (HR Abu Dawud dan Al-Baihaqi).

Nama yang bagus bisa diambil dari nama-nama bayi yang bernuansa islami. Berikut ini Liputan6.com bagikan beberapa pilihan nama bayi laki-laki islami khusus awalan huruf S yang dirangkum dari berbagai sumber.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Nama Bayi Laki-Laki Islami Huruf S

Ilustrasi bayi laki-laki
Ilustrasi bayi laki-laki. Photo by Freepik

1. Saqib: Terang, berkilauan, bersinar

2. Shahzain: Berani, baik, terampil

3. Subhan: Terpuji

4. Shaheer: Terkemuka, terkenal

5. Sufian: Bergerak cepat, gesit

6. Sahil: Pemandu, pemimpin

7. Sameer: Beruntung, pendamping yang menghibur, teman Baik

8. Saif: Simbol kebebasan dan kekuatan

9. Sarim: Pemberani

10. Safwan: Cerah, murni

11. Shalaahudin: Perbaikan agama

12. Shahih: Benar, tepat

13. Syakib: Orang yang pandai membalas budi baik dengan kebaikan

14. Sirajudin: Lentera agama, penerang jalan kebenaran

15. Syakur: Orang yang pandai bersyukur

16. Saidan: Keberuntungan, kebahagiaan

17. Safran: Bersinar

18. Syarif: Kemuliaan, yang tinggi derajatnya

19. Syahdan: Seseorang yang melihat kebenaran

20. Sharif: Mulia, bangsawan, terhormat

21. Shahzad: Putra raja, pangeran

22. Sheraz: Penyayang, peduli, berani

23. Sultan: Penguasa

24. Siraj: Cahaya

25. Saria: Awan malam

Nama Bayi Laki-Laki Islami Huruf S

Ilustrasi bayi laki-laki
Ilustrasi bayi laki-laki. (Photo created by freepic.diller on www.freepik.com)

26. Syafiq: Baik, penyayang, lembut

27. Shafqat: Cinta, ketulusan

28. Shamir: Batu mulia

29. Sana Ullah : Untuk memuji Allah

30. Sahl: Sahabat Nabi Muhammad, halus, sederhana

31. Syafi'i: Mediator

32. Syam: Matahari

33. Saman: Kesejahteraan

34. Shakir: Bersyukur

35. Saleh: Beriman

36. Shahab: Bercahaya

37. Syarafat: Kesantunan

38. Saepuloh: Pedang, musim panas

39. Sahid: bahagia

40. Salman: Yang aman dan penuh kedamaian

41. Salman: Penakluk

42. Shafwan: Jernih, bersih

43. Said: Bahagia

44. Sakhi: Dermawan, murah hati

45. Shafi: Jernih

46. Saif: Pedang

47. Sajid: Yang menyembah Tuhan

48. Sajjad: Banyak bersyukur

49. Sayid: Pemimpin kaum

50. Sayyid: Pemimpin

Nama Bayi Laki-Laki Islami Huruf S

Ilustrasi bayi laki-laki
Ilustrasi bayi laki-laki. (Photo by Tu Nguyen from Pexels)

51. Salim: Aman

52. Samih: Toleran

53. Samir: Teman atau pendamping

54. Samiruddin: Teman berbincang dalam hal agama

55. Sayidul: Pemimpin kaum

56. Sauqi: Penuh kasih sayang

57. Sayed: Guru

58. Shafwan: Sahabat yang paling dikasihi

59. Shalih: Yang baik, sholeh

60. Shahibul: Teman, kawan

61. Sharimul: Pembela, singa, berani

62. Syauqi: Kerinduanku akan Tuhan

63. Syaban: Nama bulan sebelum bulan Ramadhan

64. Shadiq: Dapat dipercaya, amanah

65. Shafwah: Cinta tulus

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya