Curi Perhatian, Busana Kate Middleton Serasi dengan Sang Anak

Saat menghadiri perayaan Natal, Kate Middleton tampil anggun dengan balutan busana yang serasi dengan sang anak.

oleh Mestika Safrini Nasution diperbarui 26 Des 2016, 18:00 WIB
Diterbitkan 26 Des 2016, 18:00 WIB
Curi Perhatian, Busana Kate Middleton Serasi dengan Sang Anak
Saat menghadiri perayaan Natal, Kate Middleton tampil anggun dengan balutan busana yang serasi dengan sang anak.

Liputan6.com, Jakarta Kate Middleton selalu jadi inspirasi para pecinta fashion karena memiliki gaya yang elegan dan fashionable. Oleh karena itu, gaya busananya yang stylish selalu ditunggu-tunggu untuk dibahas. Seperti pada saat perayaan Natal kemarin. The Duchess Of Cambridge tampak kompak mengenakan busana yang serasi dengan sang anak perempuannya, Princess Charlotte.

Kate Middleton dan Princess Charlotte. (Foto: popsugar.com)

Seperti yang dikutip dari situs popsugar.com, Senin (26/12/2016) Kate Middleton tampil anggun saat menghadiri acara pelayanan Natal di hari Minggu pagi. Dengan balutan dress mantel berbahan wol lembut berwarna burgundy dan beraksen fur di bagian kerah, Kate tampil dengan gaya klasik yang elegan. Penampilannya semakin elegan ditambah dengan aksesori pelengkap seperti anting berlian, clutch dan ikat pinggang kecil di bagian pinggang.

Kate Middleton dan Princess Charlotte. (Foto: popsugar.com)

Yang lebih menarik, gaya busana Kate Middleton ini pun terlihat sangat serasi dengan busana dan stoking yang dipakai oleh anak perempuannya, Princess Charlotte. Karena hal tersebut, gaya ibu dan anak yang stylish ini langsung tertangkap kamera paparazzi. Bagaimana menurut Anda? Mungkin gaya busana tersebut bisa Anda jadikan inspirasi untuk tampil serasi dengan anak perempuan Anda.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya