Simak Romantisme Pasangan Selebritas di Oscar 2017

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017. Yuk, simak di sini.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 27 Feb 2017, 18:41 WIB
Diterbitkan 27 Feb 2017, 18:41 WIB
Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.
Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Liputan6.com, Jakarta Malam bertabur bintang, itulah yang terjadi pada ajang penghargaan film bergengsi Piala Oscar 2017. Di karpet merah, mereka pun menunjukkan penampilan terbaiknya.

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017. Mereka memamerkan romantisme di karpet merah.

Siapa saja selebritas paling serasi di karpet merah Piala Oscar 2017? Berikut ulasannya seperti dilansir dari laman Hollywood Life, Senin (27/2/2017).

1. Mel Gibson dan Rosalind Ross

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Ross tampil feminin dengan balutan tube dress biru muda berdetail floral di bagian pinggang, sementara Gibson tampil gagah dengan setelan jas.

2. Brie Larson dan Alex Greenwald

 

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Serasi dengan balutan serba hitam, Larson tampil begitu mengesankan dengan dress beraksen drapery bersiluet mermaid.

3. Chrissy Teigen dan John Legend

 

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Sang model tampil begitu fashionable dengan balutan gaun putih dengan aksen slit, sementara Legend keren dengan setelan jas dan dasi kupu-kupu. 

4. Matt Damon dan Luciana Barroso

 

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Sang aktor tampil dengan balutan tuxedo hitam dan Luciana Barroso tampil dengan bodycon dress berdetail drapery yang manis di bagian pinggang.

5. Dwayne Johnson dan Lauren Hashian

 

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Tubuh kekar Johnson dibalut setelan jas velvet biru navy lengkap dengan dasi kupu-kupu, sementara Hashian tampil feminin dengan balutan gaun berwarna pastel yang manis.

6. Justin Timberlake dan Jessica Biel

 

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Biel tampil begitu glamor dengan sentuhan emas pada gaun bersiluet semi-mermaid. Sementara Timberlake tampan dengan dasi kupu-kupunya.

7. Denzel dan Pauletta Washington

 

Sejumlah selebritas pun tampil serasi dengan pasangannya di Piala Oscar 2017.

Keduanya tampil serasi, Pauletta anggun dengan off shoulder dress merah bertabur beads. Sementara Denzel tampil gagah dengan setelan jas yang dilengkapi dasi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya