Berikut Cara Hadapi Kekasih yang Pencemburu

Simak tips hadapi kekasih yang suka cemburu berikut ini.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Mar 2017, 12:54 WIB
Diterbitkan 23 Mar 2017, 12:54 WIB
Tips Hadapi Kekasih yang Pencemburu
Tips Hadapi Kekasih yang Pencemburu (Foto: exboyfriendrecovery.com)

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda memiliki seorang kekasih yang suka cemburu? Dalam menjalani kehidupan sehari-hari, terkadang tanpa disadari Anda melakukan kontak sosial dengan lawan jenis. Mungkin saja pasangan Anda merasa cemburu. Berikut ini adalah beberapa tips dan trik untuk menghadapi kekasih yang pencemburu.

1. Komunikasi dengan baik
Hubungan yang baik seharusnya memiliki komunikasi yang baik pula. Komunikasi yang lancar membuat Anda dan pasangan tidak salah paham dan jarang berkonflik. Pastikan kekasih Anda adalah orang pertama yang mengetahui seluruh kisah hidup Anda dan jagalah komunikasi yang baik dan lancar selamanya.

2. Yakinkan kekasih Anda
Jika pasangan mengatakan bahwa ia cemburu pada Anda, cobalah untuk meyakinkan sang kekasih bahwa Anda hanya mencintainya dan berjanji untuk selalu menjaga hatinya. Lakukan dengan sungguh-sungguh, tulus, dan lembut, maka kekasih akan mengerti.

3. Menjaga kepercayaan
Menjaga kepercayaan yang sudah diberikan kekasih dengan cara menjaga jarak dengan orang-orang yang kekasih Anda cemburui. Selain itu, jangan mainkan perasaan kekasih Anda. Hal ini artinya Anda mampu menjaga kepercayaannya.

(Odilia Hana Santoso)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya