Liputan6.com, Jakarta Hong Kong Disneyland adalah salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi jika Anda masih tinggal di daerah Asia. Selain berbagai wahana yang menarik dan menguji keberanian, ada berbagai tempat menarik yang mungkin tidak pernah terpikirkan di benak Anda, salah satunya adalah Bibbidi Bobbidi Boutique di Disneyland Hotel.
Bibbidi Bobbidi Boutique adalah salah satu tempat populer yang harus dicoba ketika Anda mengunjungi Hong Kong Disneyland bersama dengan anak perempuan. Ya, di butik ini, anak perempuan Anda bisa disulap menjadi salah satu karakter Disney Princess.
Baca Juga
Beberapa pilihannya ada Elsa, Anna, Ariel, Snow White, Aurora, Belle, Cinderella, dan Rapunzel. Buka dari jam 9 pagi hingga 8 malam, sebaiknya Anda membuat janji dari jauh-jauh hari, sangat disarankan hingga 180 hari sebelum kedatangan.
Advertisement
Ada dua paket yang akan ditawarkan di Bibbidi Bobbidi Boutique, yaitu Crown Package dan Castle Package. Keduanya terpaut biaya yang cukup besar, mengapa?
Crown Package memungkinkan anak perempuan Anda didandani, seperti mendapatkan tatanan rambut, mahkota, selempang, makeup, manicure, dan foto dengan ukuran 8x10 yang dapat diunduh secara digital dalam folder foto premium. Jika menghendaki Crown Package, Anda akan dikenai biaya sebesar 980 Dolar Hong Kong atau sekitar Rp 1,7 juta, tanpa busana Disney Princess atau biasanya pengunjung yang mengambil paket ini telah memiliki busana Disney Princess untuk anak perempuannya.
Sedangkan Castle Package di Hong Kong Disneyland ini memiliki beberapa penawaran lain yang lebih menarik, seperti kostum, tongkat, satu set cincin, dan palet kosmetik. Tidak heran jika untuk mendapatkan paket yang satu ini, Anda harus merogoh kocek cukup dalam, sebesar 1.980 Dolar Hong Kong atau Rp 3.465.000.
Bibbidi Bobbidi Boutique
Jangan khawatir, pengalaman yang ditawarkan di Bibbidi Bobbidi Boutique pun tidak terlupakan. Anak perempuan Anda akan dilayani oleh seorang staf yang disebut sebagai Fairy Godmother.
Anak Anda anak didudukan di sebuah tempat dengan meja rias tanpa kaca selama diubah menjadi seorang Disney Princess. Menariknya, ketika selesai, meja rias yang tadinya tampak tidak ada cermin, ternyata bisa dibalik dengan Fairy Godmother yang mengatakan "Bibbidi Bobbidi," dan Anda bisa melihat perubahan yang menakjubkan di sana.
Ketika memasuki Bibbidi Bobbidi Boutique pun Anda akan merasakan suasana yang nyaman dan manis. Setiap sudut ruangannya memang dibuat seolah-olah ajaib dan bukan mustahil Anda bisa benar-benar menjadi Disney Princess di Hong Kong Disneyland ini. Selamat mencoba!
Advertisement