Tebak Kepribadian dari Aroma Parfum Pilihan Anda

Ternyata aroma parfum bisa menggambarkan seperti apa kepribadian seseorang.

oleh Latifah Gusri diperbarui 04 Jan 2018, 12:45 WIB
Diterbitkan 04 Jan 2018, 12:45 WIB
Parfum atau Minyak Wangi
Ilustrasi Foto Minyak Wangi atau Parfum (iStockphoto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Siapa bilang parfum favorit hanya digunakan untuk membuat aroma tubuh harum? Dilansir dari FemaleMag.com, ternyata aroma favorit bisa membaca seperti apa kepribadian Anda lho. Kok bisa? Jika Anda penasaran, mari kita coba buktikan.

Floral Flirt

Aroma bunga memang sangat menenangkan. Namun tahukah Anda, jika aroma bunga menjadi salah satu wewangian parfum favorit Anda, maka Anda bisa dikatakan adalah tipe orang yang sangat manis, lembut dan romantis.

Zesty Spirit

Parfum beraroma sitrus seperti lemon, anggur dan bergamot menunjukkan Anda adalah seseorang yang energik, riang, gembira dan memiliki daya tarik tertentu. Anda lebih senang berada di luar ruangan dengan suasana yang santai dan nyaman.

Sensual Mystery

Ilustrasi Parfum (iStockphoto)​

Siapa bilang parfum beraroa gula dan rempah-rempah seperti kayu manis, kayu cendana, cengkeh dan lada hanya cocok dijadikan sebagai wewangian para pria. Jika Anda para wanita yang senang dengan aroma unik yang tradisional ini, maka Anda akan mampu menunjukkan sisi berani yang seksi dari diri Anda.

Sweetly Gourmand

Terinspirasi dari aroma makanan manis seperti permen, cokelat dan selai, mereka yang menyukai parfum dengan aroma ini adalah tipe orang yang mudah gembira dan percaya diri. Tak hanya itu mereka juga tidak takut untuk menjadi diri sendiri.

 

Fresh Greens

Ilustrasi Parfum (iStockphoto)​

Orang-orang yang terlalu sibuk berada di sebuah tempat yang tertutup biasanya cenderung menyukai aroma-aroma alami dari rumput dan dedaunan yang segar. Sehingga mereka akan mendapatkan kenyamanan yang alami dengan aroma-aroma unik ini.

Deep Woods

Parfum beraroma kayu sangat cocok bagi mereka yang sedikit lebih pendiam. Hal ini akan memberikan kenyamanan dan menjadi andalan bagi kaum pria.

*(Latifah Gusri)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya