Mengenal Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba

Simak di sini destinasi Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba.

oleh Ahmad Apriyono diperbarui 29 Agu 2018, 09:18 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2018, 09:18 WIB
Mengenal Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba
Simak di sini destinasi Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Demi menarik lebih banyak kunjungan wisata, Danau Toba bakal memiliki destinasi wisata pantai. Diberi nama Batuhoda Beach, pantai ini akan diluncurkan secara resmi awal September mendatang. Menurut informasi yang diterima Liputan6.com, Selasa (28/8/2018), pantai ini masih dalam tahap penyelesaian di beberapa bagiannya. Terkait hal ini, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Samosir, Ombang Siboro beberapa waktu lalu mengatakan, keberadaan pantai ini berkaitan erat dengan legenda masyarakat setempat.

Dijelaskan Ombang, masyarakat percaya jika dahulu ada kuda yang datang dari perairan dan terdampar di sini. Namun ia kesepian. Kuda itu mencari pasangan tapi tidak didapat. Akhirnya ia pun diam membatu. Batu tersebut dipercaya berada dipinggiran pantai dan diapit batu-batu lain.

dari perairan dan terdampar di sini. Namun ia kesepian. Kuda itu mencari pasangan tapi tidak didapat. Akhirnya ia pun diam membatu. Batu tersebut dipercaya berada dipinggiran pantai dan diapit batu-batu lain.

“Dari kisah itu, pantai ini kemudian diberi nama Batuhoda. Yang artinya adalah batu kuda. Kebenarannya kita tidak tahu karena itu legenda. Tapi masyarakat sekitar mempercayai hal tersebut,” terang Ombang.

 

 

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

Sejumlah spot menarik di Batuhoda

Mengenal Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba
Simak di sini destinasi Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba.... Selengkapnya

Menurut Ombang, Pantai Batuhoda adalah milik seorang warga. Namun, pengelolaan pantai ini dikerjasamakan dengan Dinas Pariwisata Samosir.

“Lahannya punya warga. Tapi dikerjasamakan dengan kita. Termasuk desain dan pengelolaannya itu dari kita. Nantinya kita juga merangkul masyarakat untuk berjualan di sini. Sistemnya bagi hasil. Tapi kulinernya juga ada standar kualitasnya. Karena kita tidak hanya merangkul wisatawan lokal dan nusantara, tetapi juga mancanegara,” ungkap Ombang.

Konsep Pantai Batuhoda sangat kekinian. Pantai di pinggiran Danau Toba itu memiliki sejumlah spot yang Instagramable. Ada spot berkonsep rumah, spot love. Ada juga lokasi di ketinggian yang keren. Dan sebuah rumah pohon berbentuk rumah burung. Ikon pantai ini adalah sebuah patung kuda hitam. Patung ini terbuat dari material ban bekas. Menurut Ombang, patung ini dibuat oleh seniman lokal.

Destinasi pantai yang sangat modern

Mengenal Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba
Simak di sini destinasi Batuhoda, Pantai Menawan di Danau Toba.... Selengkapnya

Pantai Batuhoda rencananya dibuat sangat modern. Ombang pun tidak ragu memaparkan konsep yang akan diterapkan.

“Akan ada konsep glamcamp. Nanti kita sediakan area camping. Tapi rencananya juga didirikan penginapan. Namun hal ini akan dilakukan sambil berjalan. Jadi pantai ini akan benar-benar langkap,” paparnya.

Hadirnya destinasi wisata baru di Danau Toba, disambut baik Menteri Pariwisata Arief Yahya. Menurutnya, Danau Toba sebagai destinasi prioritas memang harus dilengkapi dengan destinasi berkualitas.

“Danau Toba harus terus dibangun untuk menarik wisatawan. Sebab, aksesibilitasnya sudah diperluas lewat direct flight internasional ke Bandara Silangit. Selain destinasi, atraksi juga harus diperkaya. Tujuannya agar waktu tinggal wisatawan di kawasan Danau Toba semakin panjang,” ungkap Arief Yahya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya