Dukung Justice For Audrey, Awkarin Siap Berangkat ke Pontianak

Awkarin menyampaikan bakal terbang ke Pontianak untuk memberi dukungan pada Audrey.

oleh Putu Elmira diperbarui 10 Apr 2019, 10:30 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2019, 10:30 WIB
Awkarin
Awkarin (dok. Instagram @awkarin/https://www.instagram.com/p/BtIoz3sDeLk/Putu Elmira)

Liputan6.com, Jakarta - Tagar Justice For Audrey seketika ramai jadi perbincangan di media sosial. Hal tersebut menyusul terjadinya kasus bullying yang menimpa seorang seorang siswi SMP di Pontianak yang diketahui bernama Audrey.

Audrey menjadi korban pengeroyokan oleh 12 siswi SMA pada Jumat, 29 Maret 2019 sekitar pukul 14.30 WIB. Sejak peristiwa ini terjadi, dukungan tiada henti mengalir untuk Audrey. Satu di antaranya dari selebgram Awkarin.

Melalui Instagram Story di @awkarin, ia menyuarakan Justice For Audrey. Ada beberapa unggahan yang dibagikan, dimulai dengan video singkat berlatar warna merah maroon disertai tagar Justice For Audrey.

Selain itu, Awkarin juga siap berangkat ke Pontianak. "Doakan ya, jika diberi kesempatan dan waktu, aku akan ke pontianak, memperjuangkan hak Audrey dan hak asasi manusia," tulisnya pada Selasa, 9 April 2019.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Video Call Awkarin dengan Audrey

Awkarin
Awkarin dukung Justice For Audrey. (dok. Instagram @awkarin)

Awkarin mantap memberi dukungan untuk Audrey dengan segera bertolak ke Pontianak. Selain niatan yang disampaikan, ia juga membagikan screenshot direct message-nya dengan sang kawan @ eri.carl di Instagram Story.

"duo hepi akan segera kesana menghiburmu! huihii see you audrey!" demikian keterangan yang disertakan dalam unggahan pada Selasa, 9 April 2019 tersebut.

Perempuan berusia 21 tahun ini juga sempat melakukan video call dengan Audrey. "I'm coming for you my love see you soon! kita cerita cerita ya nanti! you're not alone. aku juga pernah jd korban bullying hold on sweetheart," tambahnya.

Petisi Justice For Audrey

Justice for Audrey
Justice for Audrey (Foto: Twitter)

Simpati untuk Justice For Audrey juga hadir melalui petisi online yang ditujukan untuk Komisi Pengawasan dan Perlindungan Anak Daerah (KPPAD) dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

"Komisi Pengawasan dan Perlindungan Anak Daerah (KPAD) berharap ini berakhir damai demi masa depan para pelaku. Kenapa korban kekerasan seperti ini harus damai?" kata pembuat petisi, Fachira Anindy, dalam petisi seperti dikutip dari Change.org.

Hingga berita ini diturunkan, petisi yang dibuat sekitar 21 jam lalu ini telah mendapatkan lebih dari 2,4 juta tanda tangan dan akan terus bertambah. Dukungan dan simpati warganet terus mengalir seiring dengan adanya petisi ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya