Liputan6.com, Jakarta - Publik dihebohkan dengan Nathalie Holscher yang mendadak mengunggah video hitam putih tanpa mengenakan hijab. Video yang dibagikan pada Senin, 10 Juli 2023 tersebut menunjukkan Nathalie Holscher tengah berjalan di taman rumah dan duduk di kursi.
Video Nathalie Holscher lepas hijab itu dilanjutkan dengan dirinya yang mengambil buku di kursi ayunan. Mantan istri komedian Sule tersebut diketahui menjadi mualaf pada 2020 lalu.
Video itu lalu juga menampilkan Nathalie dengan pose tengah berdiri sembari bersandar di tembok. Video lantas ditutup dengan tatapan mata Nathalie ke arah kamera sembari tersenyum.
Advertisement
Sebelum mengunggah video lepas hijab tersebut, Nathalie dikenal kerap membagikan potret dengan beragam gaya hijab. Salah satunya menunjukkan dirinya berbalut outfit serba hitam.
Turut mengenakan inner hijab warna senada, Nathalie terlihat berpose memegang tembok bebatuan. Hijabnya ditata simpel dengan satu sisi di sampirkan ke bagian kanan bahunya.
Tampilan Nathalie Holscher dengan gaya hijab tersebut juga didukung dengan pulasan makeup flawless. Alisnya tampak dipertegas dengan eyeshadow yang membuat riasan matanya kian menyala.
Selanjutnya, masih dalam outfit serba hitam, kali ini Nathalie juga membuat gaya hijabnya simpel tetapi tetap manis. Ia melilitkan hijab hitamnya di leher.
Perempuan kelahiran Jakarta, 14 Desember 1992 tersebut tampak berpose dengan tangan terangkat di dekat tanaman. Mata Nathalie Holscher tampak melihat lurus ke arah kamera.
Hijab Diikat di Bagian Belakang
Ada pula gaya hijab Nathalie Holscher dengan hijab bernuansa pastel yang diikat ke belakang leher dan dibentuk manis. Tampilannya dipadu dengan makeup blush, eyeshadow cokelat dan eyeliner wings, dan pulasan lipstik pink.
Tampilan hijab yang dililit ke leher juga tampak dikenakannya dalam balutan outfit bernuansa pink pastel yang dipadu dengan celana jeans. Ia terlihat duduk dengan tas Dior di hadapannya dan tersenyum manis ke arah kamera.
Penampilannya tersebut sukses mencuri atensi publik. Warganet pun memuji gayanya tersebut.
"Ikan hiu ikan cucut , why you so cute ahaydeee," tulis seorang warganet. "Apa bedanya kamu dengan lukisan? Jika lukisan makin lama tambah antik. Kalau kamu makin lama tambah cantik," lanjut lainnya.
"masya Allah cantik nya 😍😍bundanya adzam tetom," puji warganet lain. "Masak air biar mateng.. MasyaaAllah bunda nathalie emang cocok sama yang ganteng," ungkap lainnya.
Advertisement
Jadi Mualaf pada 2020
Dikutip dari Showbiz Liputan6.com, Nathalie Holscher mengumumkan kabar bahwa ia saat ini telah memeluk agama Islam. Kabar tersebut disampaikan Nathalie Holscher melalui unggahannya di Instagram pada Senin, 21 September 2020.
Dari unggahannya, diketahui bahwa Nathalie Holscher telah lama memiliki niat untuk menjadi mualaf. Namun niat tersebut baru bisa terwujud kala itu.
Tak sendiri, tampak hadir pula Sule bersama dengan Nathalie Holscher. "Di hari selasa pukul 17:17 wib ALLAH SWT melembutkan hati saya untuk memeluk agama ISLAM yang sebelumnya sudah saya inginkan untuk memeluk agama islam," tulis Nathalie Holscher.
Rupanya, Sule menjadi saksi saat Nathalie Holscher mengucap dua kalimat syahadat yang dibimbing oleh pihak Mualaf Center Indonesia. "Terimakasih MUALAF CENTER INDONESIA @steven.indra.wibowo yang telah membimbing saya dalam proses syahadat secara syariat . dan terimakasih untuk @ferdinan_sule sudah menjadi saksi," sambungnya.
Unggahan Nathalie Holscher tersebut kemudian ramai ditanggapi warganet dan sahabat-sahabat dari Nathalie Holscher. Mereka mendoakan Nathalie Holscher.
"Masya allah Congratulations nath... aku mau Kirim Mukena sutera," tulis @doctorsiska. "Alhamdulillaaah... didoain smoga istiqomah ya naaaath..... Amin Allahumma amin," timpal @riedhanfajarsyah.
Ceritakan Alasan Menjadi Mualaf
Sebelum memutuskan menjadi mualaf, Nathalie Holscher sudah lama bertanya dan mencari tahu tentang Islam kepada teman-temannya. Apalagi adiknya sudah lebih dulu memeluk agama Islam.
"Sebenernya sih sudah dari lama ya, nyari tahu, terus teman ngomong subhanallah aku tanya artinya apa," ucap Nathalie Holscher, dikanal YouTube Sule bertajuk "BISMILLAH", Kamis, 24 September 2020.
Ternyata, sebelumnya Nathalie Holscher punya cerita tersendiri mengapa ia ingin menjadi mualaf. Dalam kondisi setengah sadar saat tertidur, ia mendengar suara orang mengucapkan kaimat syahadat di telinganya. Hal itu dirasa seperti hidayah yang diberikan Sang Khalik buatnya.
"Aku sempat nanya-nanya soal agama, terus sampe rumah tidur, enggak tau mimpi atau apa yah tiba-tiba di kuping aku suara ashadualla ilahailallah seperti suara di masjid bergema banget, suara cowok, ngomong dari kecil sampe gede banget," kata Nathalie.
Dijelaskan Nathalie hal itu sudah terjadi cukup lama. Namun setelah berpikir panjang ia akhirnya memutuskan untuk menjadi mualaf.
"Kayak dapet hidayah, itu udah lama banget," kata Nathalie.
Advertisement