Model Indonesia Raihan Fahrizal Eksis di Paris Fashion Week 2024, Sandiaga Uno: Ini Pemantik Industri Fesyen Indonesia

Di tengah apresiasi Menparekraf Sandiaga Uno terhadap prestasi Raihan Fahrizal di Paris Fashion Week 2024, ia juga menyinggung asa Indonesia jadi kiblat modest fashion dunia pada 2024.

oleh Asnida Riani diperbarui 23 Jan 2024, 11:00 WIB
Diterbitkan 23 Jan 2024, 11:00 WIB
Raihan Fahrizal
Model asal Badung, Raihan Fahrizal, tampil di show Louis Vuitton saat Paris Fashion Week, 16 Januari 2024. (dok. Instagram @raihanfahrizal__https://www.instagram.com/p/C2PW3z_NFJP/)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno turut mengomentari eksistensi model Indonesia, Raihan Fahrizal, yang melenggang di runway Paris Fashion Week (PFW) 2024. Sebagaimana diketahui, model asal Bandung, Jawa Barat itu jadi tampil di dua show jenama fesyen internasional: Louis Vuitton dan Solid Homme.

Menparekraf berkata di weekly press briefing secara hybrid, Senin, 22 Januari 2024, bahwa keberhasilan ini jadi pemantik bagi industri fesyen Tanah Air untuk menciptakan eksosistem fesyen. "Jadi, tidak hanya modelnya saja, tapi fesyennya juga nanti kita bersaing dengan Louis Vuitton," kata dia.

Tidak ketinggalan, Sandi juga berharap bahwa model dan karya desainer Indoensia juga berkesempatan tampil di "Paris Fashion Week 2024 atau selanjutnya." "Kami ucapkan selamat atas prestasi Raihan," tuturnya. "Ini kebanggan bagi Indonesia."

Ia juga menyebut, kesuksesan Raihan, yang sudah tampil di pangung pekan mode dunia sejak 2022, bisa menginspirasi anak muda untuk menciptakan eksosistem fesyen lokal agar "tidak kalah dari brand internasional." Sandi beranggapan, "Kita harus lebih mengoptimalisasi sub-sektor fesyen dengan pelatihan, pemasaran, dan permodalan."

Sebagai penutup, Menparekraf menyinggung asa Indonesia jadi pusat modest fashion dunia, yang mana deklarasinya dijadwalkan berlangsung tahun ini. Faktanya, catatan sektor modest fashion Indonesia di laporan Ekonomi Syariah Global (SGIE) 2023/24 cukup membanggakan.

Kategori mode ini berada di peringkat ke-3, berada di belakang Turki (1) dan Malaysia (2), sementara Singapura dan Italia melengkapi daftar lima besar, masing-masing berada di posisi ke-4 dan ke-5.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Modest Fashion Indonesia

MUFFEST+ 2023
Koleksi Opie Ovie X Batik Papringan (KUB Pringmas) di panggung pembuka MUFFEST+ 2023 yang berlangsung di The Westin Jakarta, 7 Maret 2023. (Liputa6.com/Asnida Riani)

Laporan SGIE tahun ini dibuat DinarStandard, sebuah firma penelitian dan penasihat yang berbasis di AS. Data mereka menunjukkan bahwa Muslim menghabiskan 2,29 triliun dolar AS pada 2022 untuk makanan, obat-obatan, kosmetik, modest fashion, perjalanan, dan media.

Melansir situs web firma tersebut, 28 Desember 2023, aset keuangan syariah diperkirakan mencapai 3,96 triliun dolar AS pada 2021 dan akan tumbuh jadi 5,96 triliun dolar AS pada 2026. Khusus busana modest, pihaknya mencatat jenis busana ini "mendorong kewirausahaan, inklusivitas, keragaman seragam maskapai penerbangan, praktik berkelanjutan, dan pelestarian lingkungan."

Sepanjang tahun ini, industri modest fashion mengalami pertumbuhan di luar konteks agama dan semakin jadi pasar fesyen yang mapan, menurut laporan itu. "Banyak merek-merek kecil baru telah diluncurkan sejak pandemi, dan merek-merek yang sudah ada berkembang dengan baik melalui kemitraan dengan pengecer arus utama," sambung mereka.

Konsumen juga disebut terus mencari pilihan pakaian lebih inklusif, sehingga menciptakan peluang bagi bisnis untuk mengembangkan segmen khusus, seperti pakaian olahraga dalam kategori modest. Pemerintah juga dapat membantu memengaruhi inklusivitas dengan mendukung sekolah mode dan mendorong desain lebih bijaksana.


Punya Keunikan untuk Ditawarkan

MUFFEST+ 2023
Koleksi Rya Baraba di panggung pembuka MUFFEST+ 2023 yang berlangsung di The Westin Jakarta, 7 Maret 2023. (Liputan6.com/Asnida Riani)

Laporan itu juga mengutip pernyataan National Chairman Indonesia Fashion Chamber (IFC), Ali Charisma, berbunyi, "Indonesia yakin bahwa kami memiliki sesuatu yang unik untuk ditawarkan. Kami memiliki begitu banyak desainer modest fashion."

"Di Indonesia Fashion Chamber saja, terdapat hampir 200 desainer tetap yang fokus pada busana modest. Kami memiliki sesuatu untuk ditawarkan ke pasar Eropa, Amerika, atau Timur Tengah. Hanya masalah waktu sampai beberapa merek ini mendapatkan pengakuan internasional."

Sementara itu, Paris Fashion Week 2024 bukan panggung internasional pertama bagi Raihan. Ia pertama kali tampil di pekan mode itu pada 2022. Wajahnya juga tampil di Vogue online.

"Saya fashion show untuk Paul Smith (koleksi) Winter 2022. Selanjutnya akan disambung pada Februari 2022. Saya akan tinggal beberapa bulan di sini untuk mengikuti fashion event," katanya saat dihubungi Tim Lifestyle Liputan6.com, 22 Januari 2022.

Raihan menyambung, "Saya kontrak dengan Paul Smith untuk sekali kerja. Setelah itu, saya bisa bekerja dengan brand-brand terkenal lainnya."


Model Indonesia di Panggung Dunia

Tampil di Paris Fashion Week, Ini 6 Potret OOTD Rizal Rama yang Modis
Rizal Rama (Sumber: Instagram/rizal_ramaa)

Raihan Fahrizal nyatanya bukan satu-satunya model Indonesia yang mencatatkan portofolio di pekan mode bergengsi. Memperpanjang daftar tersebut, ada juga Rizal Rama, yang tahun ini juga kembali eksis di runway Paris Fashion Week, dan Nafa Salvana.

Seperti Raihan, Rizal juga debut di panggung pertunjukan mode internasional pada 2022. Tidak hanya Paris Fashion Week, ia juga sudah bekerja sama dengan sejumlah jenama fesyen beken untuk show di Milan Fashion Week dan London Fashion Week.

Sementara itu, Nafa Salvana membawa cerita sedikit berbeda karena ia dikenal sebagai "model yang ditemukan di warung pecel lele" untuk kemudian debut di panggung Milan Fashion Week 2022. Diceritakan bahwa Nafa sebenarnya tidak memiliki basic di bidang modeling.

Namun, ia punya keinginan untuk jadi seorang model karena postur tubuhnya yang mendukung dan kulitnya yang eksotis. Berawal dari pertemuan Nafa dengan agensi Who Knows Models di salah satu warung pecel lele di Kota Bandung pada November 2021, Nafa ditawari jadi model di luar negeri.

Infografis Desainer Indonesia di Pentas Fesyen Dunia
Infografis desainer Indonesia di pentas fesyen dunia (Liputan6.com/Trie Yasni))
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya