Sosok Choi Soon Hwa, Kontestan Miss Universe Korea Selatan Berusia 80 Tahun yang Menginspirasi

Choi Soon Hwa, seorang kontestan Miss Universe asal Korea Selatan berusia 80 tahun telah menunjukkan kepada para lansia bagaimana mengejar mimpi mereka dan menjalani gaya hidup yang penuh warna di usia lanjut.

oleh Dyah Ayu Pamela diperbarui 18 Sep 2024, 03:00 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2024, 03:00 WIB
Choi Soon Hwa, seorang kontestan Miss Universe asal Korea Selatan berusia 80 tahun menginspirasi lansia mengejar mimpinya
Choi Soon Hwa, seorang kontestan Miss Universe asal Korea Selatan berusia 80 tahun menginspirasi para lansia mengejar mimpinya. (Dok:IG  @international_poll https://www.instagram.com/international_poll/p/C__Sh5nzRty/?img_index=1)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Choi Soon Hwa, seorang kontestan Miss Universe asal Korea Selatan berusia 80 tahun telah menunjukkan kepada para lansia bagaimana mengejar mimpi mereka dan menjalani gaya hidup yang penuh warna di usia lanjut. Ia memberikan harapan baru dan semangat hidup baru bagi populasi yang semakin menua.

Mengutip dari laman Bastille Post, Selasa, 17 September 2024, semua itu berawal dari aturan baru kompetisi Miss Universe telah mendobrak batasan usia dan penilaian kecantikan yang dangkal. Hal ini ikut membuka pintu bagi peserta yang belum pernah ikut sebelumnya, Choi Soon Hwa.

"Kontestan Miss Universe Korea 2024 tertua 🇰🇷🥹 Miss Universe Korea 2024 mendobrak batasan usia dan membuka kesempatan bagi semua wanita," tulis akun @international_poll di Instagram pada Selasa, 17 September 2024.

Disebutkan bahwa Soon Hwa akan berusia 81 tahun pada bulan Oktober ini. Sosoknya lahir di tengah-tengah Perang Dunia II dan Perang Korea saat ia berusia 6 tahun.

"Bahkan saat itu ia memiliki impian menjadi model fesyen sambil bekerja sebagai asisten perawat, pasiennya menyalakan percikan yang terlupakan dalam dirinya selama 10 tahun terakhir dan ia ada di sini," sambung akun tersebut sambil menambahkan jika Soon Hwa menang, ia akan mewakili Korea Selatan di Miss Universe 2024 di Meksiko. 

Kecantikan tidak mengenal usia. Itulah pesan dalam kompetisi Miss Universe tahun ini, yang menampilkan peserta tertua dalam ajang tersebut.

"Setelah melihat bahwa kompetisi Miss Universe tidak memiliki batasan usia, saya berkata bahwa saya akan berpartisipasi dalam kompetisi ini. Kemudian anak saya berkata, 'Bu, apakah Ibu akan sejauh itu? Oke, Bu, lakukan saja jika Ibu mau.' Jadi, saya mengirimi mereka foto kemarin, dan kemudian mereka berkata, 'Ibu kita luar biasa, nenek kita hebat.' Jadi, saya merasa sangat bahagia," kata Soon Hwa. 

Korea Selatan Sedang Booming Model Lansia

Choi Soon Hwa, seorang kontestan Miss Universe asal Korea Selatan berusia 80 tahun menginspirasi para lansia mengejar mimpinya. (Dok:IG  @international_poll https://www.instagram.com/international_poll/p/C__Sh5nzRty/?img_index=1)
Choi Soon Hwa, seorang kontestan Miss Universe asal Korea Selatan berusia 80 tahun menginspirasi para lansia mengejar mimpinya. (Dok:IG  @international_poll https://www.instagram.com/international_poll/p/C__Sh5nzRty/?img_index=1)... Selengkapnya

Lama dikritik karena tidak mengikuti perkembangan zaman, penyelenggara Miss Universe mencabut banyak batasan usia, pernikahan, dan peran ibu mulai tahun ini. "Karena banyak batasan seperti batasan usia telah dicabut, mulai tahun ini, lebih banyak peserta yang dapat mengikuti kompetisi, dan lebih banyak standar kecantikan wanita kini telah diterapkan," kata Kim Sung Shin, seorang kontestan Miss Universe.

Promotor Yang Sun-mook, juga CEO DQ Communications, telah bekerja sama dengan penyelenggara kontes kecantikan di Korea Selatan untuk memastikan acara tersebut mewakili masyarakat yang menua dengan cepat di negara tersebut.

"Korea Selatan sedang mengalami momen yang sangat modis dengan usia lanjut. Anda melihatnya dalam iklan, acara TV, peragaan busana, dan bahkan dalam kompetisi kecantikan internasional," kata Yang.

Sebagai seorang ibu dan nenek yang kini mengejar karier modelingnya dan yang baru-baru ini mencalonkan diri sebagai kandidat Majelis Nasional, Choi, dengan tindakannya, telah memberikan pesan kepada para senior lainnya -- kejarlah impian Anda.

"Dengan bakat yang kalian miliki, pergilah ke tempat yang dapat membuat kalian percaya diri, pergilah ke luar rumah ke mana pun yang kalian suka untuk berpartisipasi dalam kegiatan sosial, sehingga masyarakat senior dapat lebih aktif," kata Choi.

Langkah Kontestan Berusia 60 Tahun Asal Argentina Terhenti

Alejandra Marisa Rodriguez
Alejandra Marisa Rodriguez dinobatkan sebagai Miss Universe provinsi Buenos Aires pada Rabu (24/3/2024). [Foto: alejandramarisa.rodriguez/ Instagram]... Selengkapnya

Seorang wanita berusia 60 tahun bermimpi menjadi kontestan Miss Universe tertua dalam sejarah. Namun, mimpi itu terpaksa sirna karena ia harus terhenti langkahnya di kontes kecantikan tahunan Argentina pada Sabtu, 25 Mei 2024.

Mengutip AP, Selasa, 28 Mei 2024, Alejandra Marisa Rodríguez merupakan  seorang penasihat hukum rumah sakit. Ketika masuk ke kompetisi Miss Argentina setelah kesuksesannya di Miss Buenos Aires, dia disambut dengan gembira sebagai bentuk 'kemenangan' atas diskriminasi usia di dunia kontes kecantikan yang terobsesi dengan wanita-wanita muda.

Tetapi, langkahnya terhenti, ia gagal merebut mahkota Miss Argentina. Meski begitu, dia tetap berhasil dengan membawa pulang gelar "wajah terbaik", salah satu dari beberapa kategori kontes termasuk gaun malam terbaik, baju renang terbaik, dan paling elegan.

Selama kontes, dia berterima kasih kepada semua orang yang merayakan kesuksesannya di kompetisi Miss Buenos Aires April 2024. Kemenangannya di kompetisi tersebut setelah Miss Universe menghapuskan batasan usia yang berlaku, menghebohkan media global. Namanya pun menjadi tenar.

Tantangan Baru Ikut Miss Universe

Alejandra Marisa Rodriguez
Ia menjadi kontestan berusia 60 tahun pertama yang memenangkan gelar tersebut. [Foto: alejandramarisa.rodriguez/ Instagram]... Selengkapnya

Dalam sekejap, pengacara bersuara lembut dari Kota La Plata (bagian selatan Buenos Aires) tersebut, membagikan tips pelembab kepada para wanita yang berusaha memiliki wajahnya yang mulus dan menjanjikan kepada masyarakat bahwa ada benarnya mengenai pepatah "usia cuma sebuah angka".

"Sebagai akibat dari apa yang terjadi pada saya, saya yakin sebuah pintu baru telah terbuka bagi banyak orang yang mungkin tidak menjalani hidup dengan mudah," sebut Rodríguez kepada AP di belakang panggung setelah acara, masih mengenakan gaun koktail merah dengan belahan yang memperlihatkan kakinya.

Baginya, kompetisi tersebut adalah sebuah petualangan dan dia mengatakan tidak memiliki ekspektasi apapun selain menghadapi tantangan baru. Untuk pakaian renang dalam kontes Miss Argentina, Rodríguez memilih setelan one-piece sederhana dengan syal menutupi bahunya, yang membuat penonton bergoyang saat para penggemar bersorak dan meniup terompet.

Tapi, para juri lebih memilih Magali Benejam, aktris dan model berusia 29 tahun dari Cordoba yang mengenakan bikini biru minim dan stiletto setinggi langit untuk memenangkan "baju renang terbaik" dan akhirnya mengalahkan 27 kontestan lainnya untuk dinobatkan mahkota Miss Argentina.

"Saya sangat senang serta bersyukur berada di sini karena kompetisinya tidak mudah," kata Benejam kepada AP. Dia akan mewakili Argentina di Mexico City untuk kompetisi global pada November 2024.

Infografis perawatan kecantikan
Infografis Macam-Macam Perawatan Kecantikan Terkini. (Dok: Liputan6.com/abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya