Liputan6.com, Jakarta - PPP akhirnya menyelesaikan Muktamar VIII di Surabaya. Muktamar itu menghasilkan Romahurmuzy sebagai ketua umum baru. Tapi, muktamar ini masih menyisakan masalah. Kabarnya, sesepuh partai KH Maimun Zubair alias Mbah Mun ingin tidak ada muktamar sebelum islah dilakukan.
Namun, hal itu dibantah Romahurmuziy. Dia mengatakan, sudah bertemu dengan Mbah Mun dan menyampaikan hasil Muktamar VIII itu. Dalam pertemuan itu, Mbah Mun menghormati keputusan muktamar itu.
"Beliau menghormati hasil Muktamar VIII Surabaya. Dan beliau berharap Muktamar VIII Surabaya itu betul-betul bisa menyelesaikan," kata Romahurmuziy di kediaman Jokowi, Jakarta, Sabtu (18/10/2014).
Romahurmuziy yakin, perbedaan yang masih terjadi di tubuh PPP akan segera berakhir seiring berjalannya waktu. Dan tidak ada lagi muktamar tandingan dari kubu Suryadharma Ali, selain yang diselenggarakan di Surabaya.
"Saya yakin, dengan kearifan dan berjalannya waktu Muktamar VIII PPP di Surabaya menjadi satu satunya muktamar di PPP," imbuh Romahurmuziy.
Romahurmuziy tidak ingin berspekulasi, sikap Mbah Mun, merupakan bentuk restu kepada kepengurusan yang dipimpinnya. Dia ingin restu itu disampaikan langsung Mbah Mun.
"Saya tidak ingin mengatakan restu kecuali beliau yang mengatakan kepada rekan-rekan. Tapi dari pertemuan yang berlangsung 2 jam, kami menyampaikan bahwa muktamar Surabaya itu telah dilaksanakan sesuai dengan amar putusan mahkamah," pungkas Romahurmuziy.
Mbah Mun Hormati Muktamar VIII, PPP Kubu Romahurmuziy Direstui?
Romahurmuziy yakin, perbedaan yang masih terjadi di tubuh PPP akan segera berakhir seiring berjalannya waktu.
Diperbarui 19 Okt 2014, 05:20 WIBDiterbitkan 19 Okt 2014, 05:20 WIB
Romi terpilih sebagai ketua umum dalam Muktamar PPP di Surabaya. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Polisi di Garut Buka Akses Jaringan Internet Gratis di Kaki Gunung Cikuray
Mengenal Planet LTT 9779 b, Exoplanet Ultra Panas
Dulu Puasa Bedug Sering Diejek, Ternyata Bagus Banget, Ini Penjelasan Buya Yahya
6 Rekomendasi Merek Mukena Lokal yang Adem agar Ibadah Ramadan Lebih Khusyuk
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio: Club Brugge vs Aston Villa, PSV vs Arsenal
5 Bek Terbaik Liga Inggris saat Ini: Ada Pemain Manchester United?
Cedera Lutut, Kyrie Irving Terancam Absen di Sisa Ramadan 2025
Banjir Kepung Jabodetabek Lagi, Apa Strategi Para Gubernur Baru?
Warga Gorontalo Kecewa usai Ikut Lelang, Mobil Tak Sesuai Spesifikasi
Cerita Hendra Hartono Promosikan Cirebon Sebagai Pusat Investasi Kuwait di Jawa Barat
Kolagen dalam Rutinitas Skincare, Manfaatnya Terbukti atau Sekadar Hype?
Lolly Tulis Surat Menyentuh, Memohon Penahanan Nikita Mirzani Ditangguhkan