Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi naik pesawat kelas ekonomi Garuda Indonesia untuk terbang menuju Singapura demi menghadiri wisuda putra bungsunya, Kaesang Pangarep.
Jokowi menegaskan kedatangannya ke Singapura itu merupakan urusan pribadi, sehingga Presiden ke-7 RI itu tak menggunakan fasilitas negara, termasuk pesawat kepresidenan. Meski beberapa paspampres mendampinginya di Negeri Singa demi pengamanan.
"Saya datang ke Singapura untuk urusan keluarga, bukan kunjungan kenegaraan. Jadi saya tak pakai fasilitas negara," ujar Jokowi.
Aksi Jokowi naik pesawat kelas ekonomi menggelitik dunia internasional. Sejumlah media asing ramai membahas Presiden Indonesia yang naik kapal terbang umum layaknya warga biasa.
Media Inggris BBC, Sabtu 22 November 2014 menuliskan laporannya bertajuk "Indonesian president flies economy to son's graduation".
Dituliskan BBC bahwa Jokowi naik pesawat komersial dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng. Dia berada di pesawat bersama para penumpang lain.
"Kondisi ini membuat para penumpang lain, termasuk wisatawan heran," tulis BBC. Penumpang tak menyangka di tengah-tengah mereka, ada presiden rela naik pesawat biasa.
Portal berita Singapura, The Real Singapore juga menuliskan sudut pandang Jokowi yang memilih naik pesawat komersial dengan judul "Indonesian President Jokowi Flies Economy Class to visit Son's Graduation in Singapore".
Dimuat The Real Singapore, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto mengatakan Jokowi naik pesawat komersial dengan menggunakan uang dari kantong pribadinya sendiri.
"Ongkos pesawat dari uang Pak Presiden karena dia terbang untuk urusan keluarga," kata Andi Widjajanto.
Media Australia ABC juga mewartakan kisah Jokowi naik kapal terbang ekonomi dengan berita bertajuk "Indonesia's new president Joko Widodo causes a buzz by flying economy to see son graduate in Singapore".
"Semoga pejabat lain bisa mengikuti langkah Jokowi naik pesawat kelas ekonomi," kata seorang pengguna Twitter, yang dimuat ABC. (Riz/Nan)
Naik Pesawat Kelas Ekonomi, Jokowi Hebohkan Dunia
Aksi Jokowi naik pesawat kelas ekonomi menggelitik dunia internasional. Sejumlah media asing ramai membahas Presiden Indonesia.
diperbarui 23 Nov 2014, 01:00 WIBDiterbitkan 23 Nov 2014, 01:00 WIB
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana naik pesawat Garuda Indonesia menuju Singapura demi menghadiri wisuda putra bungsu Kaesang Pangarep (Antara)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Capim KPK Tanggapi Kasus BLBI, Wajib Tuntas Selama Tak Bisa Dihentikan Lewat SP3
MMA Global Indonesia: Ini Para Pemenang SMARTIES™ Awards 2024
Cara Restart Komputer dengan Mudah dan Aman
Gas Bumi jadi Cara Terbaik Transisi Energi, Tapi Infrastruktur Mahal
VIDEO: 'Kereta Terakhir Surabaya', Teater Perjuangan di Stasiun Gubeng
Jadwal Sholat Purwakarta Hari Ini November 2024, Ikuti Panduan dari Kemenag RI
Pj Wali Kota Tarakan Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada dan Berantas Peredaran Narkoba
Pelatih Arab Saudi Waspadai 1 Kekuatan Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pramono Anung Targetkan Raih 50 Persen Lebih Suara di Jakarta Timur
Mengenal Fake Account, Fenomena Akun Palsu di Media Sosial
Cara Menghitung Umur dalam Bulan: Panduan Lengkap dan Akurat
Laporan Terbaru Pentagon Ungkap Penampakan Ratusan UFO di Seluruh Dunia