Liputan6.com, Semarang - Begitu mendapatkan data korban meninggal Kapal Korea Selatan, Oryong 501 yang tenggelam di Selat Bering, Rusia, Tim Disaster Victim Identification (DVI) Bidang kedokteran dan kesehatan (Biddokkes) Kepolisian Daerah Jawa Tengah (Polda Jateng) bergerak menyiapkan data dan mengumpulkan berbagai informasi.
Menurut Kabiddokkes Polda Jateng Kombes Pol Rini Muliawati, 16 anak buah kapal (ABK) asal Jawa Tengah ikut tewas dalam peristiwa itu.
"Ada satu ABK yang selamat, yakni berasal Kabupaten Brebes. Jadi dari 16 baru ditemukan 6 orang," kata Rini lewat pesan singkatnya, Jumat (5/12/2014).
Tim DVI dipimpin langsung oleh Kombes Pol Rini untuk mengumpulkan data ante mortem (sebelum kematian) termasuk di dalamnya mengambil sampel asam deoksiribonukleat (DNA) dari pihak keluarga.
"Ini saya ke Pemalang, Kabupaten Tegal dan Brebes, untuk ambil sampel DNA," ujar Rini.
Kapal Oryong 501Â tenggelam di perairan Selat Bering, Rusia, Senin 1 Desember 2014 lalu. Kapal seberat 1.753 ton tersebut mengangkut 60 orang dan 35 di antaranya warga negara Indonesia. (Ans/Yus)
Tim DVI Polda Jateng Periksa DNA Keluarga Korban Kapal Oryong
Tim DVI Polda Jateng bergerak menyiapkan data dan mengumpulkan berbagai informasi terkait WNI korban kapal karam Oryong 501.
diperbarui 05 Des 2014, 18:33 WIBDiterbitkan 05 Des 2014, 18:33 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Tips Agar Bayi Mau Makan MPASI: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Cara Membuat Puding Agar-Agar: Panduan Lengkap untuk Hidangan Lezat dan Menyegarkan
Tanggapi Soal PPN hingga Opsen, Hyundai Punya Strategi Jaga Penjualan Tetap Stabil
Kadin Indonesia Punya Kisi-Kisi Kejar Target Pertumbuhan Ekonomi 8%
Begini Kondisi Terkini Gunung Ruang di Sitaro
Tengok Gerak Harga Kripto BTT Coin Hari Ini 29 November 2024
Reuni Akbar 212 di Monas Senin 2 Desember: Rizieq Shihab Hadir, Prabowo Diundang
7 Tips Agar Bibir Pink Alami Tanpa Perlu Lipstik, Aman dan Mudah Dilakukan
Perawatan Kulit Berjerawat Perlu Pendekatan Dermatologis, Ini Alasannya
Cara Mengatasi Kram Perut yang Efektif: Panduan Lengkap
Prospek Emiten Ritel Jelang Natal dan Tahun Baru, Intip Rekomendasinya
Oppo Find X8 Series Debut Global di Bali, Indonesia Jadi Sorotan Dunia