Liputan6.com, Bangkalan - Dari 35 warga negara Indonesia (WNI), anak buah kapal (ABK)Â Kapal Oryong 501 milik Korea Selatan yang tenggelam diterjang ombak di laut Bering, Rusia, 2 di antaranya adalah menantu dan mertua Muhammad Hasan dan Abdul Manab asal Bangkalan, Jawa Timur.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (4/12/2014), begitu dikontak perwakilan kapal, keluarga bertolak ke Jakarta membawa berkas.
Keluarga korban berharap ada mujizat hingga 2 anggota keluarga mereka bisa ditemukan selamat. Mereka menginginkan Hasan dan mertuanya bisa kembali berkumpul bersama orang-orang yang mereka cintai.
Â
Menteri Luar Negeri Retno Lestari Marsudi menyatakan, sampai saat ini 9 jenazah WNI korban tenggelamnya kapal ditemukan.
9 WNI yang tewas maupun 3 yang ditemukan selamat belum bisa dipulangkan ke Tanah Air. Dengan demikian, masih ada 13 WNI lagi yang belum diketahui keberadaannya.
Kapal pencari ikan Oryong 501 tenggelam di lepas Pantai Chutkotka, Rusia Timur pada Senin 1 Desember lalu. Saat ini pencarian terus dilakukan, namun dikhawatirkan korban tewas akan bertambah, menyusul terpaan cuaca buruk yang menghambat pencarian.
Kapal penangkap ikan Oryong 501 yang berbobot 1.753 ton memuat 60 awak kapal, setengah di antaranya WNI. (Ein)
Menantu dan Mertua WNI Jadi Korban Kapal Oryong 501
Menteri Luar Negeri Retno Lestari Marsudi menyatakan, sampai saat ini 9 jenazah WNI korban tenggelamnya kapal Oryong 501 ditemukan.
diperbarui 04 Des 2014, 19:05 WIBDiterbitkan 04 Des 2014, 19:05 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Melihat Rumah Modular LG Smart Cottage, Dibangun Hanya 2 Hari dan Bisa Hasilkan Energi Sendiri
Jangan Jadikan Doa sebagai Sarana, Seharusnya Begini supaya Berkah Kata Buya Yahya
Metrosexual Adalah: Fenomena Gaya Hidup Pria Modern
Rekap Hasil Korea Masters 2024: 3 Wakil Indonesia Lolos ke Perempat Final
Neuroscience Adalah: Menjelajahi Misteri Otak dan Sistem Saraf
Erick Thohir: Bulog Butuh Suntikan Rp 26 Triliun Buat Operasi Pasar Biar Tak Utang
Top 3 Berita Hari Ini: Lebih Tinggi dari Orangtuanya, Kemunculan Barron Trump di Pidato Kemenangan Donald Trump Bikin Salah Fokus
Runvestasi 2024 Hadir, Investasi Bisa Dimulai dengan Modal Rp 10 Ribu
Shin Tae-yong Pastikan Asnawi Tetap Absen saat Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Ini Alasannya
Mengenal Metal Adalah Genre Musik yang Penuh Energi dan Kontroversi
Intip, Gaji KPPS Pilkada 2024 Serta Tugas dan Wewenangnya
Penuh Tradisi, Cara Desa Adat Kemiren Banyuwangi Rayakan Hari Jadi