Liputan6.com, Jakarta - KSAL Laksamana Madya Ade Supandi bertemu Menko Kemaritiman Indroyono Susilo di kantornya, Jakarta. Pertemuan itu membahas 4 fokus soal pembangunan kemaritiman Indonesia.
"4 Fokus itu mencakup kedaulatan maritim, sumberdaya alam dan jasa, infrastruktur serta pengembangan sumberdaya manusia bahari yang akan melibatkan partisipasi maksimum TNI AL," kata KSAL Laksamana Madya Ade Supandi dalam keterangan tertulisnya, Rabu 13 Januari 2015.
Ade Supandi menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap dukungan penuh dan arahan dari Kemenko Kemaritiman terhadap peningkatan berbagai operasi TNI AL selama ini, khususnya terkait dengan keamanan laut dan operasi ilegal fishing.
Sementara Indroyono menyambut baik komitmen TNI AL dalam Pembangunan Kemaritiman. Program kementeriannya tidak mungkin bisa berjalan sempurna tanpa partisipasi dan dukungan penuh dari TNI AL.
Bentuk partisipasi dan dukungan tersebut yaitu dikerahkannya kapal-kapal survey TNI AL untuk bergabung dengan 8 kapal riset lainnya dalam ekspedisi penyelesaian batas-batas maritim NKRI dengan negara tetangga.
Selain itu, kapal-kapal TNI AL juga akan bergabung dalam program 88 kapal Ekspedisi Nusantara Jaya 2015 yang akan menyambangi penduduk di pulau-pulau terluar dan di wilayah perbatasan. Juga akan sekaligus menyinggahi 540 pelabuhan di seluruh Indonesia pada Juni 2015.
"Ini untuk memberikan bantuan dan menggelar program semangat bahari," kata Menko Indroyono.
Indroyono juga menambahkan Kemenko Kemaritiman dan KSAL sepakat menggunakan kapal perang TNI AL menuju Milan, Italia, dalam rangka kegiatan Milano World Expo 2015.
"Dalam pertemuan tadi disepakati pula rencana kerja sama pengembangan sumberdaya manusia berupa pelatihan selam, pelatihan keselamatan berlayar serta pendidikan kebaharian," tukas Indroyono. (Ali)
Bertemu Menko Indroyono, KSAL Bahas 4 Fokus Kemaritiman
Menko Kemaritiman Indroyono menyambut baik komitmen TNI AL dalam pembangunan kemaritiman.
diperbarui 14 Jan 2015, 03:00 WIBDiterbitkan 14 Jan 2015, 03:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Instagram Uji Coba Tombol Dislike untuk Komentar, Buat Apa?
Arti Departure: Memahami Makna dan Pentingnya dalam Berbagai Konteks
Berwudhu dengan Air Kemasan, Sah atau Tidak?
Ini Prediksi Harga Emas di Pekan ke-3 Februari 2025, Naik atau Turun?
Apa itu Forex: Panduan Lengkap untuk Pemula
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Secara Online
10 Desain Rumah Modern Klasik yang Cocok untuk Hunian Masa Kini
Arti Sepuh: Pengertian, Makna, dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari
Apa Itu Ideologi: Pengertian, Jenis, dan Pengaruhnya dalam Kehidupan Berbangsa
Hasto Dipanggil KPK Hari Ini Setelah Kalah Praperadilan
Arti Lailatul Qadar: Memahami Keistimewaan Malam Penuh Berkah
Apa yang Dimaksud dengan Wirausaha: Pengertian, Karakteristik, dan Manfaatnya