Liputan6.com, Jakarta - Seorang pemuda yang mengaku sebagai wartawan Liputan 6 SCTV ditangkap petugas saat beraksi di kantor DPRD Sumatera Utara di Medan. Kepada sejumlah jurnalis dan polisi, pria bernama Deny Saputra (32) itu tetap menyangkal sebagai wartawan gadungan.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Jumat (6/2/2015), saat didesak, ia tak lagi mengaku sebagai wartawan Liputan 6 SCTV melainkan citizen jurnalis di Liputan6.com. Ia juga nekat mengaku sebagai jurnalis dengan modal sejumlah hasil cetakan artikel di kanal Citizen6 Liputan6.com.
Citizen6 Liputan6.com sendiri merupakan suatu kanal yang memberi kesempatan kepada siapapun warga untuk mengirim artikel maupun berita. Singkatnya, kanal tersebut ditujukan untuk pewarta warga. Dan penulisnya tidak bisa mengaku sebagai jurnalis Liputan6.com maupun SCTV.
Sata diperiksa, Deni ternyata punya beberapa identitas wartawan palsu. Selain mengaku sebagai wartawan SCTV, pelaku juga mempunyai kartu pers Harian Selidik dengan jabatan sebagai pempinan redaksi.
Deny diduga telah melakukan pemerasan di sejumlah instansi pemerintahan di Medan, Sumatera Utara dengan mengau sebagai wartawan SCTV. Deny kemudian digelandang ke Mapolsekta Medan Baru untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. (Nfs/Mut)
Mengaku Wartawan SCTV, Jurnalis Gadungan Diringkus Polisi
Seorang pemuda di Medan, Sumatera Utara mengaku sebagai wartawan SCTV dan Citizen 6 Liputan6.com untuk melakukan pemerasan.
diperbarui 06 Feb 2015, 08:34 WIBDiterbitkan 06 Feb 2015, 08:34 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Baterai Tesla dan EV Terbakar di Kebakaran LA: Bahaya Racun Ancam Lingkungan dan Kesehatan!
Game Marvel Snap Ikut Kena Imbas Pemblokiran TikTok, Dihapus dari App Store dan Google Play!
Program Vidio Promo Terbaru, Simak Cara Hemat Berlangganan dan Diskon Spesial yang Sayang Dilewatkan!
Pendaftaran PPPK Tahap 2 Masih Dibuka Sampai Besok 20 Januari 2025
Bantu Petenis Indonesia, PP Pelti Buat Terobosan Baru
Erdogan: Dunia Harus Cegah Pelanggaran Gencatan Senjata Israel di Gaza
Catat, 6 Kuliner Nikmat di Dekat Stasiun Gambir
Rieke Diah Pitaloka Kritik Tajam Pergub ASN Jakarta Boleh Poligami: Memang Enggak Ada Urusan Lain?
Fakta Menarik Film Pengantin Setan, Ceritakan Pernikahan Manusia dengan Jin yang Berdasarkan Kisah Nyata
Profil Harry Indarto, Perwira Tinggi TNI yang Pimpin Pembongkaran Pagar Laut
Israel Ancam Tunda Gencatan Senjata Sampai Hamas Beri Daftar Nama Sandera
15 Kuliner Malam Bogor Legendaris yang Wajib Dicoba, Dijamin Nagih!