Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengatakan, putra Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang atau Oso, Oktohari Raja Sapta, menjadi salah satu ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN. Oktohari menempati posisi ketua DPP PAN bidang Kepemudaan.
"Nah, anak mudanya mau saya bocorin satu, mau? Ketua (DPP) bidang pemuda Okto Raja Sapta. Iya, itu dia (anak Oso)," kata Zulkifli di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (19/3/2015).
Okto sebelumnya menjadi ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) periode 2011-2014. Selain itu, Okto juga aktif sebagai wakil ketua Komite Tetap Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, juga menjadi ketua umum Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) periode 2015-2019. Dia tercatat sebagai salah seorang founder Bike to Work.
Politisi PAN lainnya, Yandri Susanto sebelumnya mengatakan, partainya telah mendaftarkan kepengurusan baru PAN ke Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham). Susunan pengurus periode 2015-2020 tersebut akan diisi 76 orang.
"Tadi kita mendaftarkan kepengurusan PAN ke Kemenkumham yang terdiri dari 76 orang," ucap Yandri saat dihubungi di Jakarta, Rabu 18 Maret 2015.
Yandi menuturkan, 76 orang tersebut didaftarkan lengkap dengan nama-nama pengurus yang sudah dibentuk tim formatur usai Kongres PAN di Bali. Namun, ia enggan membeberkan nama yang menduduki posisi Ketua DPP maupun posisi penting lainnya.
"Sebarannya ada beberapa waketum, beberapa ketua DPP, dan bendahara umum (bendum). Pokoknya yang sudah bisa dipublikasikan itu sekjen (sekretaris jenderal) Mas Eddy Soeparno, Bendum Nasrullah. Lengkapnya nanti kita umumkan setelah SK Menkumham turun," beber dia.
"Dari total kepengurusan 76 yang diserahkan, sebarannya di waketum 6 orang, 27 ketua DPP, wasekjen 27, bendahara 12, bendahara umum 1, dan ketum 1," sambung dia.
Anggota Komisi II DPR itu mengungkapkan, dari 76 nama yang telah didaftarkan ke Kemenkumham, 15 di antaranya adalah kader-kader PAN pendukung Hatta Rajasa saat kongres di Bali beberapa waktu lalu.
"Orang kubu Hatta sekitar 15 orang. Di antaranya Bima Arya, Ahmad Farhan Hamid, Reza Rajasa, Hafisz Tohir, Saleh Daulay, Noviantika, Jon Erizal, Rodly Kaelani, Adi Anshar, Siti Himawati, dan lain-lain," ungkap Yandri Susanto. (Ans/Sun)
Zulkifli Hasan: Anak Wakil Ketua MPR Jadi Ketua DPP PAN
Politisi PAN Yandri Susanto sebelumnya mengatakan, partainya telah mendaftarkan kepengurusan baru PAN ke Kemenkumham.
Diperbarui 19 Mar 2015, 16:29 WIBDiterbitkan 19 Mar 2015, 16:29 WIB
Politisi PAN Yandri Susanto sebelumnya mengatakan, partainya telah mendaftarkan kepengurusan baru PAN ke Kemenkumham.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Ingin Evakuasi Warga Gaza, Ma'ruf Amin: Kalau Sulit, Kita Bisa Kirim Bantuan
Inilah Alasan Mengapa Pantai di Bantul Banyak Pohon Cemara
7 Manfaat Minum Teh Daun Mangga, Salah Satunya Mengontrol Kadar Gula Darah
Suasana Mendadak Hening saat Gus Iqdam Mengenang Mey, Jamaah Sabilu Taubah Menangis
Kompolnas Investigasi Kasus Pembakaran Mobil Polisi di Depok
Setup Tape, Sajian Musim Hujan Khas Betawi
10 Bahan Makanan yang Tidak Dianjurkan Disimpan di Kulkas, dari Bawang sampai Madu
Kisah Ustadz Adi Hidayat Menunggu 7 Tahun untuk Menikah, Demi Restu Ibu
Ma'ruf Amin ke Menteri Kabinet Prabowo: Situasi Tidak Baik-baik Saja, Harus Kerja Keras
Cinta Laura Sakit Hati Kasus Pelecehan dan Kekerasan Seksual Makin Marak
Keduk Beji, Ritual Pembersihan Sumber Mata Air ala Masyarakat Desa Tawun
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 21 April 2025