10 Tahanan Kabur dari Rutan BNN Cawang

"Iya benar ada 10 tahan kabur sekitar dini hari menjelang subuh," ujar Kabag Humas BNN Kombes Pol Slamet Pribadi saat dihubungi Liputan6.com

oleh Raden Trimutia HattaAhmad Romadoni diperbarui 31 Mar 2015, 09:50 WIB
Diterbitkan 31 Mar 2015, 09:50 WIB
BNN

Liputan6.com, Jakarta - Ruang tahanan Badan Narkotika Nasional (BNN) di Cawang, Jakarta Timur, dijebol. Sebanyak 10 tahanan pun kabur pada Selasa (31/3/2015) dini hari menjelang subuh.

"Iya benar ada 10 tahan kabur sekitar dini hari menjelang subuh," ujar Kabag Humas BNN Kombes Pol Slamet Pribadi saat dihubungi Liputan6.com.

Ia mengungkap, modus yang dilakukan para tahanan yang kabur adalah dengan menjebol tembok. Untuk menghindari keamanan yang berjaga, 10 tahanan tersebut melarikan diri melewati bagian belakang Gedung BNN.

"Mereka menjebol tembok dan kabur lewat belakang. Saat ini saya sedang cek yang jaga tadi malam," kata dia.

Slamet mengaku belum dapat memberikan informasi lebih lanjut karena masih mengumpulkan data-data. "Nanti sekitar pukul 12.00 WIB kita akan rilis datanya yang sudah lengkap," pungkas Slamet. (Mut)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya