Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Ahok meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Bahari di Gandaria Selatan, Jakarta Selatan. Saat tiba di lokasi, Ahok disambut puluhan anak-anak Taman Kanak-kanak (TK) yang menari kolosal.
Ahok tiba di RPTRA Bahari sekitar pukul 08.15 WIB, Kamis (21/5/2015). Mengenakan batik biru lengan pendek, tim drum band yang dibawakan anak-anak menyambut kedatangannya.
Pemilik nama lengkap Basuki Tjahaja Purnama itu tidak sendiri, dia ditemani sang istri, Veronica Tan yang juga menjabat sebagai Ketua Penggerak PKK DKI Jakarta. Ahok sempat menyalami warga dan anak-anak yang sudah tiba di taman sejak pagi.
Setibanya di panggung utama, puluhan anak-anak dari Gerak Tari Kolosal PAUD Gandaria Selatan sudah memulai aksinya. Mengenakan baju olahraga, anak-anak ini tampak sangat riang menari sambil menirukan beberapa gerakan hewan.
Ahok dan Veronica tampak tersenyum melihat aksi anak-anak ini. Usai menari, Veronica memberikan beberapa alat tulis kepada setiap anak yang menari.
RPTRA didesain sebagai taman terpadu dengan berbagai fasilitas untuk keluarga. Di taman ini menyediakan ruang untuk PAUD, puskesmas, dan taman bermain. Keluarga di sekitar taman tidak perlu jauh-jauh untuk bermain dan merawat anak-anaknya.
Ahok berencana membangun 52 taman serupa selama 2015. Taman ini akan bertambah hingga 150 pada 2016. Saat ini sudah terbangun 6 RPTRA di berbagai lokasi. Beberapa di antaranya sudah diresmikan. (Mut)
Disambut Tarian Anak TK, Ahok Resmikan RPTRA Bahari Jaksel
Gubernur DKI Jakarta Ahok meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Bahari di Gandaria Selatan, Jakarta Selatan.
Diperbarui 21 Mei 2015, 09:04 WIBDiterbitkan 21 Mei 2015, 09:04 WIB
Gubernur DKI Jakarta Ahok meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Bahari di Gandaria Selatan, Jakarta Selatan. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Penyebab Puasa Ramadhan Tidak Diterima Allah, Ustadz Adi Hidayat Ungkap Hal yang Harus Dihindari
Sadis, Ayah Tega Bunuh Dua Anaknya Gara-Gara Ini
Vergia Septiana Bawa Vastra Indonesia Rilis Koleksi Ied Series saat Momentum Ramadhan
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya