Liputan6.com, Jakarta - Maraknya prostitusi belakangan ini cukup meresahkan masyarakat. Melihat fenomena ini, Kementerian Sosial (Kemensos) menyatakan punya jurus ampuh untuk meredam praktik asusila ini.
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengatakan, untuk membasmi prostitusi pemerintah tidak akan bergerak sendiri. Tetapi menggandeng negara lain, Swedia.
"Kemensos sudah membangun komunikasi beberapa kali dengan kedutaan Swedia," sebut Khofifah di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (7/6/2015).
Pemilihan Swedia sebagai mitra Pemerintah RI membasmi prostitusi bukan tanpa alasan. Sebab, dengan terobosan yang mereka miliki tingkat prostitusi di negara Skandinavia itu menurun drastis.
"Swedia terbukti berhasil menurunkan tingkat pemintaan pengguna jasa seks komersial sebanyak 80%. Sedangkan penyedia jasanya itu turun sebanyak 75%. Itu dilakukan hanya dalam waktu 3 tahun," sambung dia.
Cara yang dilakuan Swedia, kata Khofifah, sangat unik. Mereka mengungkap ke publik para pengguna pekerja seks komersial di negaranya.
"Mereka itu sebetulnya menampilkan identitas, wajah dari si pengguna jasa seks komersial melalui berbagai media, termasuk media sosial," ujar dia.
"Swedia diketahui juga menerapkan hukuman denda. Namun, jika wajahnya ditampilkan, itu akan jadi social punishment yang lebih efektif. Para pengguna jasa seks komersial itu akan malu, karena seluruh relasinya akan tahu," tandas Khofifah. (Rmn/Tho)
Alasan Kemensos Gandeng Swedia Kurangi Praktik Prostitusi
Swedia dinilai memiliki terobosan yang dapat meyebabkan prostitusi di negara Skandinavia itu menurun drastis.
diperbarui 08 Jun 2015, 05:48 WIBDiterbitkan 08 Jun 2015, 05:48 WIB
Fakta yang mengkhawatirkan ternyata banyak apartemen yang di jadikan tempat praktik prostitusi terselubung.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
7 8 9 10
Berita Terbaru
Perbuatan AKP Dadang Tembak Rekannya Turunkan Marwah Kepolisian
Danau Sentani, Jejak Wisata Papua yang Tersembunyi
Jelang Masa Tenang, Ini Momen Pamungkas Kampanye Akbar Pasangan RIDO di Pilkada Jakarta 2024
Ingin Dapat Penghasilan Tambahan? Habib Novel Bagikan Kiat Rezeki Lancar dan Mudah
Putri Ariani Rilis Album Perdana Bertajuk “Evolve”, Peluncuran Eksklusif di Amerika Serikat
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Rekomendasi Destinasi Wisata di Pohuwato yang Kaya Sumber Daya Bawah Laut
Berawal dari Benturan Kendaraan, Lansia ini Tewas Dianiaya di Jakarta Timur
Penampilan Serba Hitam Song Hye Kyo dan Jennie BLACKPINK di Acara Pernikahan Picu Perdebatan Budaya
Simak, Tata Cara Mencoblos Pilkada 2024 dan Urutannya
Sholat Taubat Jangan Asal-asalan, Ini Tata Caranya agar Tobatnya Diterima
DPR Tunggu Pembahasan RUU Pemilu Terkait Usul KPU Jadi Ad Hoc