Liputan6.com, Bogor - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sosialisasi antikorupsi 'Ngamen Bareng Antikorupsi' di Stasiun Bogor. Hadir di acara tersebut Pimpinan KPK Saut Situmorang.
Saut mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk usaha mengkampanyekan kepada publik agar bersama berkontribusi dalam memberantas korupsi.
"Kasus korupsi semakin memprihatinkan. Karena itu kami harus menggunakan beragam cara untuk memberantasnya," ujar Saut.
Dia menyatakan, sosialisasi di sekitar stasiun ini sudah berlangsung beberapa kali. "Kita pentas di stasiun maupun gerbong kereta," kata dia.
Selain ngamen, KPK juga akan menaruh banner, selebaran, dan buku yang berkaitan dengan isu korupsi di stasiun dan gerbong.
Ia berharap, hal itu ampuh karena penumpang kereta lebih banyak memiliki waktu membaca ketika perjalanan. "Kami akan siapkan buku dan literatur di gerbong berkaitan dengan korupsi," ujar Saut.
Dia juga berharap seluruh pengguna jasa kereta api berkontribusi memberantas korupsi.
Acara yang diselenggarakan di pintu masuk Stasiun Bogor tersebut turut diramaikan grup musik Pancaran Sinar Petromaks (PSP).
Acara itu juga mendapat respons positif dari pengguna jasa commuter line. Mereka tampak antusias mengikuti hingga acara ngamen berakhir.
Sosialisasi Antikorupsi, Pimpinan KPK 'Ngamen' di Stasiun Bogor
Saut menyatakan, sosialisasi di sekitar stasiun ini sudah berlangsung beberapa kali.
diperbarui 03 Jun 2016, 18:20 WIBDiterbitkan 03 Jun 2016, 18:20 WIB
KPK sosialisasi antikorupsi 'Ngamen Bareng Antikorupsi' di Stasiun Bogor (Achmad Sudarno/Liputan6.com)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pramono-Rano Menang di TPS Calon Gubernur Jakarta Dharma Pongrekun
PPN 12% Diprediksi Tambah Penerimaan Negara Rp 75 Triliun
Pramono Menang Telak di TPS Sendiri
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilkada Jabar 77%: Acep-Gitalis 10,64%, Jeje-Ronal 9,22%, Syaikhu-Ilham 17,94%, Dedi-Erwan 62,20%
Ini Pesan Calon Wakil Gubernur Lampung Sutono di Hari Pencoblosan
Hasil Quick Count Indikator Pilgub Jateng Suara Masuk 70,67%: Andika-Hendi 42,04%, Luthfi-Yasin 57,96%
Dampak Benih Lobster Dilegalkan: Nelayan Semringah, Pembudidaya Ketiban Untung
7 Arti Mimpi Bertemu Presiden Joko Widodo, Simbol Keberkahan atau Peringatan?
Fokus : Mencoblos di Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Ayu Ting Ting dan Keluarga Kompak Kenakan Busana Senada, Berikan Hak Suara di Pilkada 2024
Hasil Quick Count Indikator Pilgub Sumut 2024 Suara 38%: Bobby-Surya 64,80%, Edy-Hasan 34,88%
Para Atlet Paralympic Goalball Peraih Emas Kompak Gunakan Hak Suaranya di TPS Palembang