VIDEO: Arya Bocah Obesitas Pertama Masuk Sekolah Hari Ini

Arya pulang dari RSHS Bandung ke rumahnya di Karawang agar bisa bersekolah Senin ini.

oleh Liputan6 diperbarui 18 Jul 2016, 07:33 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2016, 07:33 WIB
Bocah Obesitas
Arya pulang dari RSHS Bandung ke rumahnya di Karawang agar bisa bersekolah Senin ini.... Selengkapnya

Liputan6.com, Karawang - Selama lima hari dirawat Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, berat badan Arya Permana, bocah obesitas, turun tiga hingga empat kilogram.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (18/7/2016), Arya pulang ke rumahnya agar bisa bersekolah Senin ini (18/7/2016). Arya berhenti sekolah saat duduk di kelas 2 SD Negeri Cipurwasari.

Sesuai program penurunan berat badan yang dianjurkan Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, orangtuanya mengajak Arya berenang, senam, dan banyak bergerak.

Arya dibawa ke RSHS atas bantuan Pemkab Karawang dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat. Pasca-dirawat di RSHS, Arya kini dapat berjalan jauh sehingga bisa bersekolah Senin ini.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya