Buwas Datang ke Fit and Proper Test Budi Gunawan, Ada Apa?

Komjen Budi Waseso duduk di belakang Budi Gunawan saat uji kepatutan dan kelayakan berjalan.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 07 Sep 2016, 13:31 WIB
Diterbitkan 07 Sep 2016, 13:31 WIB
20160907-Budi-Gunawan-Jalani-Uji-Kepatutan-dan-Kelayakan-Jakarta-JT
Komisaris Jenderal Polisi Budi Gunawan mengikuti uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) sebagai calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), dengan Komisi I DPR, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (7/9). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Komjen Budi Gunawan (BG) menjalani fit and proper test atau uji kepatutan dan kelayakan calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) di Komisi I DPR. Para perwira tinggi Polri pun terlihat hadir termasuk Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso. Ada apa?

"Dia mitra kerja saya nanti. Narkoba itu ada hubungannya dengan BIN untuk menelisik jaringan," ungkap pria yang karib disapa Buwas ini sembari berjalan memasuki mobilnya di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Rabu (7/9/2016).

Dia tak menyebutkan apa maksud dan tujuannya secara gamblang datang saat fit and proper test Komjen BG. Dia hanya memberi acungan jempol saat ditanya soal pemaparan BG dalam uji kepatutan dan kelayakan.

"Mantap," ucap Buwas seraya masuk dalam mobil dan mengacungkan jempolnya.

Pantauan Liputan6.com, Komjen Budi Waseso duduk di belakang BG saat uji kepatutan dan kelayakan berjalan. Tes untuk Komjen Budi Gunawan itu berlangsung tertutup untuk menjaga rahasia negara. Hanya pembacaan visi dan misi yang dilakukan terbuka.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya