Banjir Rendam 6 Kecamatan di Barito Utara

Memasuki hari ketujuh, banjir di enam kecamatan di Kabupaten Barito, Kalimantan Tengah masih tinggi.

oleh Muhammad Ali diperbarui 05 Mei 2018, 16:20 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2018, 16:20 WIB

Liputan6.com, Jakarta Banjir setinggi 1 hingga 2 meter masih merendam 6 kecamatan di Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah. Banjir terparah terjadi di Kecamatan Montalat.  

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (5/5/2018), banjir akibat luapan Sungai Barito telah terjadi selama sepekan. Tak hanya permukiman penduduk, banjir juga merendam fasilitas umum hingga gedung sekolah. Akibatnya, aktivitas warga terganggu tidak terkecuali kegiatan belajar mengajar.  

Namun pada Sabtu siang ketinggian air mulai turun. Jika hujan deras kembali mengguyur di hulu sungai, banjir bisa jadi semakin parah.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya