Liputan6.com, Jakarta - Simpatisan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mulai berkumpul di Mako Brimob, Kelapa Dua Depok, Rabu (23/1/2019) malam.
Mereka hendak menanti kebebasan Ahok yang dijadwalkan akan berlangsung besok, Kamis 24 Januari 2019.
Baca Juga
Pantauan di lapangan, sekitar pukul 20.30 WIB, sejumlah Ahoker, sapaan simpatisan Ahok, menyalakan lilin di sekira 100 meter dari pintu gerbang Mako Brimob Kelapa 2 Depok.
Advertisement
Lilin ditaruh ditutupi gelas plastik. Ahoker duduk bersila di depan lilin tersebut dengan beralaskan tikar dan karpet plastik.
Salah satu Ahoker, bernama Wibowo mengatakan menyalakan lilin sebagai simbol pantang menyerah menunggu kehadiran Ahok.
"Sekali lagi, kami hanya ingin menunjukkan kesetiaan kepada Pak Ahok. Ini juga pertanda kami senang Pak Ahok akan bebas besok," kata Wibowo.
Selain menyalakan lili, Wibowo melanjutkan, simpatisan juga memanjatkan doa sebagai rasa syukur bahwa Ahok bakal segera bebas.
"Kami berdoa Ahok sehat selalu," tutup dia.
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini: