10 Makanan Ini Bisa Buat Tubuh Semakin Lesu Meski Sudah Makan, Apa Saja?

Makanan tersebut justru membuat tubuh semakin lesu dan tidak menghasilkan energi.

oleh Liputan6.com diperbarui 09 Jun 2022, 20:16 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2022, 08:59 WIB
Ilustrasi Makanan Cepat Saji
Ilustrasi makanan cepat saji (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Liputan6.com, Jakarta Saat lelah dan tidak bertenaga, biasanya seseorang mengonsumsi sesuatu yang bisa menambah energi. Bukan jadi berenergi, tapi terkadang justru semakin lemas atau lelah. Mengapa demikian?

Ternyata hal itu bisa saja terjadi ketika tidak tepat memilih makanan yang ingin dikonsumsi saat sedang lelah. Makanan tersebut justru membuat tubuh semakin lesu dan tidak menghasilkan energi. Bahkan bisa menyebabkan gangguan sistem pencernaan.

Dalam hal ini, seorang pakar nutrisi menyarankan untuk menghindari keju, makanan manis, daging merah, makanan berbasis sereal, dan soda saat lelah dan ingin tetap aktif dan penuh kegiatan sepanjang hari.

Selain makanan seperti yang sudah disebutkan, berikut ini Shivani Sikri, Chief Nutritionist & Founder di Nutri4Verve menyebutkan makanan yang sebaiknya dihindari agar bisa tetap aktif seharian dan tidak membuat lesu seperti melansir Hindustan Times, Kamis (9/6/2022).

 

 

1. Kopi

Minuman Kopi
Ilustrasi MInuman Kopi Credit: pexels.com/Karolina

Kebanyakan orang berpikir bahwa minum kopi akan memberikan energi dan membangkitkan semangat, tapi itu tidak benar.

Harus diakui bahwa kopi memang memiliki efek "peningkatan" untuk beberapa waktu, tetapi juga menyebabkan kelelahan yang parah di kemudian hari.

Jadi, jika Anda memiliki jam kerja yang panjang, lebih baik jangan mengonsumsi kopi. Secangkir teh tanpa gula atau susu, segelas jus segar atau hanya air jeruk nipis adalah alternatif yang lebih baik.

2. Keju

Mengkonsumsi keju olahan bisa bikin lesu. Hal ini karena keju olahan mengandung tinggi lemak jenuh, natrium dan kolesterol.

Hindari semua jenis keju sebagai sumber energi Anda meskipun disebut power bank. Sederhananya karena keju lebih sulit dicerna, membutuhkan banyak energi dan oleh karena itu, bukanlah teman ketika sudah terlalu lelah dan lemas.

3. Gula Putih

Gula mungkin membuat Anda menjadi lebih aktif tetapi biasanya diikuti dengan crash. Jadi, jika Anda merasakan itu, lebih baik hindari es krim, kue kering, atau donat di hari yang melelahkan.

4. Daging Merah

Sangat tidak disarankan untuk makan daging merah di malam hari karena butuh berjam-jam untuk dicerna dengan baik. Selain itu, juga bisa mempengaruhi tidur.

5. Produk Berbasis Gluten

Produk yang mengandung gluten umumnya lebih sulit dicerna daripada yang lain. Gluten sulit untuk mencerna protein dan membutuhkan tingkat asam lambung yang tinggi. Juga, kita tidak bisa begitu saja terpecah sepenuhnya di perut.

 

 

6. Soda

Minuman Bersoda
Ilustrasi minuman bersoda. (Pexels.com/Laudia Tysara)

Kebanyakan soda yang dikonsumsi mengandung jumlah gula atau aspartam yang sangat tinggi. Kedua produk itu bisa melelahkan tubuh dengan cepat dan banyak. Sama seperti kopi, soda juga punya efek memberikan kesegaran tubuh tetapi tidak bertahan lama.

7. Makanan Siap Santap

Seperti yang sudah kita ketahui, makanan siap saji tidak baik untuk kesehatan, tubuh, dan tingkat energi. Makana ini sulit dicerna dan sangat tinggi garam. Sebagai gantinya, konsumsi makanan buatan sendiri sehingga dapat membantu mengatasi kelelahan.

8. Makanan Mengandung Lemak Jahat

Saat Anda lelah, disarankan untuk tidak mengonsumsi makanan dengan minyak sulingan, minyak goreng, atau masakan yang dihangatkan dengan suhu tinggi. Lebih baik Anda pilih makanan yang baru dimasak sehingga bisa memberi energi dengan cepat.

9. Alkohol

Alkohol bukanlah teman terbaik. Apalagi jika dikonsumsi pada malam hari karena sama sekali tidak membantu untuk tidur. Selain itu, mengonsumsi alkohol juga menyebabkan pencernaan lebih lambat. Itulah yang membuat tubuh semakin terasa lelah.

10. Makanan Berbahan Dasar Sereal

Roti putih dan makanan berbasis sereal lainnya harus dihindari saat Anda merasa lelah. Sebab, makanan ini membutuhkan pencernaan yang lama dan menarik banyak energi. Jadi, hindari nasi, pasta, atau bahkan semolina saat Anda tidak dalam kondisi prima.

 

Reporter: Aprilia Wahyu Melati

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya