Begini Jadinya Kalau City Car Suzuki Bergaya Coupe

X-Tomi mengubah wujud Ignis dengan gaya Coupe.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 12 Okt 2015, 19:31 WIB
Diterbitkan 12 Okt 2015, 19:31 WIB
Begini Jadinya Jika City Car Suzuki Berubah Wujud Jadi Coupe
X-Tomi mengubah wujud Ignis dengan gaya Coupe.

Liputan6.com, Tokyo - Pada penghujung bulan lalu, Suzuki secara resmi memperkenalkan konsep mobil mungil yang dinamai Ignis jelang debutnya di Tokyo Motor Show. Belum resmi city car tersebut unjuk gigi, beredar sosok coupe yang mengambil basis dari Ignis.

Adalah Fronte, mobil mungil yang sempat mengaspal antara 1962 hingga 1988 ini wujudnya beredar di jagat maya. Model ini adalah hasil rekaan ahli editing gambar otomotif X-Tomi yang mengubah wujud Ignis dengan gaya coupe.

Dilansir Carscoops, Senin (12/10/2015), Fronte adalah generasi Kei Car Suzuki sebelum era model Alto. Fronte hadir dalam varian sedan dua pintu, estate, dan coupe.

Adapun pada Fronte dengan varian coupe merupakan mobil yang cukup populer pada masanya. Dalam rekaan yang diciptakan X-Tomi, Fronte Coupe digadang-gadang menjadi penantang roadster mungil Honda S660.

Namun demikian, perbedaan diantara kedua mobil mungil tadi sangatlah mencolok. S660 menggunakan penggerak roda belakang sedangkan Ignis yang menjadi basis dari Fronte Coupe menggunakan penggerak roda belakang seperti layaknya mobil city car.

Mobil ini pun dikatakan menjadi solusi bagi penggemar mobil sporty dengan harga yang terjangkau mengingat basis yang digunakan yaitu city car.

(ysp/ian)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya