Begini Gaya Baru Honda CBR Fireblade Special Edition

Honda CBR Fireblade hadir dalam rupa TT Special serta Black Edition.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 15 Apr 2016, 20:48 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2016, 20:48 WIB
Honda Perkenalkan Edisi Spesial CBR Fireblade
Honda CBR Fireblade hadir dalam rupa TT Special serta Black Edition.

Liputan6.com, Tokyo - Honda resmi memperkenalkan edisi spesial dari superbike Fireblade dengan corak balap dan pemakaian beberapa komponen performa. Edisi tersebut hadir dalam rupa TT Special dengan aksen tiga warna serta Black Edition.

Dilansir Visordown, TT Special didandani mirip dengan tunggangan pembalap John McGuiness dengan kelir merah, putih, dan biru. Lebih lanjut, Fireblade TT Special dipasangi knalpot Akrapovic dan handle guard layaknya tunggangan di MotoGP.

Aksesoris lain yang dipasangi pada Fireblade TT Special yaitu penyetel rantai Gilles, dudukan paddock, serta piringan cakram stainless Galfer. Varian ini dipasarkan dengan harga 16.999 pound sterling atau sekira Rp 316,28 jutaan.

"TT Special merupakan bentuk pengakuan dari keberhasilan luar biasa yang dicapai oleh Fireblade. John McGuiness memecahkan rekor putaran TT tahun lalu," kata Nick Campolucci, Head of Motorcycle Honda.

Foto: Visordown

Varian lainnya yaitu Black Edition didandani dengan aksesoris seperti handle guard, visor berwarna smoke, penutup jok belakang, serta piringan cakram bergelombang. Honda melabeli Fireblade Black Edition seharga 12.199 pound sterling atau sekira Rp 226,98 jutaan.

Dua model tersebut akan debut di sirkuit Silverstone. Pembalap Honda yaitu Dan Linfoot dan Jason O'Halloran akan mengitari sirkuit dengan edisi spesial Fireblade.

"Black Edition benar-benar menggambarkan Fireblade dengan mencerminkan mantra Honda saat menciptakan motor. Anda tidak selalu butuh pengakuan untuk menikmati saat berkendara dan mendapatkan performa maksimal pada sirkuit," kata Campolucci.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya