Toyota Calya Geser Pamor Avanza

Sebagai kendaraan yang menawarkan fungsionalitas dengan harga terjangkau, Toyota Calya langsung menuai respons tinggi

oleh Gesit Prayogi diperbarui 09 Sep 2016, 12:27 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2016, 12:27 WIB
Toyota Calya
Toyota Calya langsung menjadi primadona (Gesit/Liputan6.com)

Liputan6.com, Garut - Sebagai kendaraan yang menawarkan fungsionalitas dengan harga terjangkau, Toyota Calya langsung menuai respons tinggi. Bahkan ketika hadir, mobil itu menggeser pamor Avanza.

"Ketika dia datang, penjualannya langsung melampaui Avanza," kata Antoni Hardja, Branch Manager Budi Jaya Mobilindo, yang merupakan dealer Toyota Garut.

Ketika ditemui di sela media Test Drive Toyota Calya, Antoni mengungkap penjualan Avanza yang biasanya terjual 25 unit per bulan sedikit terkoreksi. Sementara stok awal Calya yang hanya 20 unit langsung ludes terjual.

"(Calya) paling tinggi di Garut. Sementara jualan Avanza masih aman karena menyasar ke konsumen loyalis," imbuh dia.

Di Garut, ia melanjutkan penjualan Calya didominasi transmisi manual. "Komposisinya 70 persen manual dan 30 persen otomatis."

Toyota Calya usung mesin 3NR In-line 4 Cylinder, 16 Valve, DOHC, Dual VVT-i, yang hasilkan tenaga 88 PS pada 6.000 rpm dan torsi 11 kgm pada 4.200 rpm. Tenaga dari mesin disalurkan melalui transmisi manual lima percepatan atau otomatis empat percepatan ke roda depan.

Urusan fitur, Calya tipe punya kipas untuk menyalurkan AC ke baris ketiga, velg alloy 14 inci two-tone, dual SRS Airbag, ABS, sensor parkir, Isofix, sabuk pengaman tiga titik, juga anti thieft system.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya