Beli Mobil Isuzu ini Gratis 2.500 Liter Solar, Mau?

Program gratis 2.500 liter solar ini bisa didapatkan di seluruh outlet Isuzu yang tersebar di Indonesia selama periode Juli 2017.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 17 Jul 2017, 20:30 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2017, 20:30 WIB
Isuzu
Isuzu Elf (istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Tak hanya Daihatsu saja yang umbar hadiah menarik pasca Lebaran 2017 dengan memberikan hadiah liburan ke Jepang untuk pembelian mobil Xenia. Pasalnya iming-iming hadiah juga dilakukan PT Isuzu Astra Motor Indonesia.

Berdasarkan keterangan tertulis, Senin (17/7/2017), hadiah yang diberikan berupa 2.500 liter solar untuk konsumen yang membeli Isuzu Elf.

Pembagian 2.500 liter solar ini dilakukan untuk mendukung usaha para calon customer dan customer Isuzu. Maklum, rata-rata pembeli Isuzu Elf merupakan pemilik usaha.

Program gratis 2.500 liter solar ini bisa didapatkan di seluruh outlet Isuzu yang tersebar di Indonesia selama periode Juli 2017.

Isuzu mengklaim, semua produk yang dijual tidak semata-mata hanya memiliki daya tarik dengan hadiah yang menggiurkan, tetapi juga produk berkualitas.

Menjajakan Isuzu Elf sendiri sengaja dilakukan karena sebagai rekan bisnis handal, meningkatkan kuantitas, serta kualitas dari jaringan penjualan dan layanan purna jualnya.

Adapun outlet Isuzu secara nasional sedikitnya telah mencapai 107 unit yang didukung 28 Satellite dan lebih dari 950 mekanik.

Isuzu juga memiliki 2.384-part Network yang tersebar di 355 kota di seluruh Indonesia, 12 Parts Depo di Medan, Pekanbaru, Surabaya, Samarinda, Banjarmasin, Makassar, Lampung, Semarang, Palembang, Manado, serta Bali.

Selain itu, Isuzu juga memiliki 12.577-part number, Isuzu Astra Domestic Genuine, lalu 128 unit Bengkel Isuzu Berjalan Mobil & lima Bengkel Isuzu Berjalan Motor, serta 216 Isuzu Workshops (Dealer, Authorized & Bengkel Mitra).

 

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya