Fitur Ini yang Bikin Kawasaki Versys 1000 Mudah Dikendalikan

Kawasaki membenamkan teknologi terkini pada Kawasaki Versys 1000.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Mei 2018, 17:39 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2018, 17:39 WIB
Kawasaki
Fitur Kawasaki Traction Control pada Kawasaki Versys 1000 (Kawasaki)

Liputan6.com, Jakarta - Kawasaki membenamkan teknologi terkini pada Kawasaki Versys 1000. Fitur itu disebut-sebut mampu meningkatkan kenyamanan berkendara motor gede (moge) berkarakter adventure tersebut.

Salah satu fitur berteknologi tinggi dari Kawasaki yang dimaksud adalah KTRC (Kawasaki Traction Control). Fungsinya adalah menciptakan kenyamanan dalam berkendara serta mencegah ban selip di berbagai tipe jalan.

Mengutip dari situs resmi Kawasaki, KTRC memiliki tiga mode yang bisa diganti melalui handlebar, sekalipun ketika tengah berkendara.

Mode 1 dan 2 dirancang untuk jalanan aspal kering yang memungkinkan pengendara melakukan cornering dengan sudut tajam.

Selain itu, akselerasi mesin pun menjadi lebih baik. Hal itu disumbangkan oleh kemampuan KTRC untuk membuat ban belakang lebih memiliki grip.

 

Selanjutnya

Sedangkan mode 3 dibuat untuk membuat laju motor lebih stabil dan seimbang ketika melibas jalanan off-road atau pun aspal basah. Pada pilihan ini, tenaga akan sedikit dikurangi untuk mencegah ban selip ketika berakselerasi.

Selain Kawasaki Versys 1000, motor lain yang juga mengadopsi teknologi ini adalah Kawasaki Ninja 1000, Kawasaki Ninja ZX-14R, Kawasaki Ninja 636, dan tentunya Kawasaki Ninja H2.

Sumber: Otosia.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya