Liputan6.com, Jakarta - Resmi meluncur, all new Ertiga Suzuki Sport telah mendapat diskon lebih dari Rp 15 juta. Mendapat sebelas fitur baru, mobil di kelas low multi purpose vehicle (LMPV) tersebut diklaim mampu memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia.
Salah satu tenaga penjual Suzuki mengatakan konsumen bisa mendapatkan diskon yang nantinya bisa digunakan untuk pembelian untuk uang muka atau down payment (DP).
Advertisement
Baca Juga
Menanggapi hal tersebut, Makmur selaku Direktur Penjualan 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menjelaskan diskon alias potongan harga memang diberikan untuk menarik minat konsumen.
"Kalau diskon itu sebenarnya dari ATPM lebih dari sisi program. Sisanya dari dealer. Diskon itu diberikan berdasarkan kebutuhan di pasar. Kita lihat memang orang Indonesia itu kalau beli sesuatu kalau enggak ada diskon kurang lengkap. Jadi biasanya kita berikan untuk program saat kita launching. Karena itu kultur kita orang Indonesia," kata Makmur.
Selanjutnya
Selain itu, Makmur menjelaskan bila mayoritas konsumen Tanah Air membeli kendaraan dengan sistem kredit. Karena itu, paket program terkait penjualan akan disediakan untuk memudahkan konsumen.
"Hampir 90 persen pembeli Suzuki adalah kredit. Dimana kalau kredit itu bisa memberatkan (karena tidak ada diskon pada DP).Karena itu kita perlu membuat paket-paket. Jadi memang hal ini tergantung kebutuhan pasar seperti apa," ujar Makmur.
Hadir dalam tiga pilihan warna yakni Cool Black, Metallic Magma Grey dan Pearl Snow White, mobil terbaru ini dibandrol Rp251,5 juta untuk varian transmisi otomatis dan Rp241 juta untuk versi manual.
Â
Â
Advertisement