MG Hadirkan Digital Showroom untuk Kurangi Interaksi Fisik

Bekerja sama dengan Eurokars, MG Motor Indonesia telah mendirikan dua outlet yang disebut digital showroom. Disebut digital showroom karena kedua outlet tersebut mengadopsi panel layar sentuh yang terproyeksikan ke sebuah layar besar.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 23 Jun 2020, 15:31 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2020, 15:30 WIB
Resmi meluncur, MG ZS diklaim memiliki banyak keunggulan karena dirancang oleh 30 desainer.
Resmi meluncur, MG ZS diklaim memiliki banyak keunggulan karena dirancang oleh 30 desainer.

Liputan6.com, Jakarta - Bekerja sama dengan Eurokars, MG Motor Indonesia telah mendirikan dua outlet yang disebut digital showroom. Disebut digital showroom karena kedua outlet tersebut mengadopsi panel layar sentuh yang terproyeksikan ke sebuah layar besar.

Outlet resmi yang berdiri di TheBreeze, BSD serta di Lippo Mall Puri tersebut menawarkan inovasi yang sejalan dengan standar kualitas yang diterapkan oleh MG pada setiap pengembangan produknya, yaitu BritDynamic.

“Bagi kami, yang terpenting adalah membangun pengalaman pelanggan yang memuaskan serta nyaman. Kompetisi tidak hanya terbatas pada kehematan konsumsi bahan bakar, tarikan mesin, ataupun fitur-fitur yang memang sudah tersedia di produk perdana kami, tetapi bagaimana membuat konsumen merasakan keunggulan merek dari sejak melangkahkan kaki ke dalam outlet, eksplorasi unit, hingga menyetirnya di jalan,” ungkap Arief Syarifudin, Marketing PR Director MG Motor Indonesia saat teleconference.

Kehadiran digital showroom dinilai akan mempermudah konsumen untuk mencari informasi lengkap seputar unit MG dan juga mengurangi interaksi fisik konsumen dengan unit mobil. "Hal ini bisa membuat kami menjelaskan produk, brand history, spesifikasi, harga, simulasi, dan lainnya bisa melalui penjelasan digital, " sambung Arief.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

7 Titik Dealer

Kini seluruh outlet MG yang sudah tersedia di tujuh titik, dari mulai Jabodetabek hingga Bandung, telah kembali beroperasi dengan menerapkan sejumlah protokol kesehatan dan keselamatan pelanggan sebagaimana dianjurkan oleh pemerintah.

Saat ini, lima outlet lainnya merupakan outlet 3S (sales, service, dan spare-parts) yang dapat dikunjungi di Samanhudi,Pondok Indah, Warung Jati Barat, Cibubur, serta Soekarno-Hatta, Bandung. Sedangkan untuk pelanggan yang berdomisili di wilayah sekitar Kebon Jeruk dapat mengunjungi bengkel resmi sebagai layanan purna jual dari Eurokars. 

Menambah Outlet

Selain Eurokars, MG Motor Indonesia juga telah menjalin kerja sama dengan dealer Andalan, Nusantara, serta Hascar dalam menjangkau publik Indonesia. Dalam jangka panjang, MG menargetkan untuk dapat mendirikan lebih banyak outlet di kota-kota lain di Indonesia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya