Ketum Golkar: Komunikasi dengan PDIP Lancar, Pertemuan Tak Harus Terbuka

Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto mengakui komunikasi dengan PDI Perjuangan tidak ada hambatan. Meski sampai hari ini belum ada pertemuan yang ditunjukkan ke publik.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Jun 2023, 07:25 WIB
Diterbitkan 05 Jun 2023, 07:25 WIB
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto bersama jajarannya mengumumkan hasil Rakernas Partai Golkar 2023.
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto bersama jajarannya mengumumkan hasil Rakernas Partai Golkar 2023. (Foto: Ahda Bayhaqi/Merdeka.com).

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto mengakui komunikasi dengan PDI Perjuangan (PDIP) tidak ada hambatan. Meski sampai hari ini belum ada pertemuan yang ditunjukkan ke publik.

Airlangga menuturkan, pertemuan dengan partai politik tidak seluruhnya harus terbuka.

"Komunikasi (dengan PDIP) lancar kan pertemuan tidak harus terbuka," katanya di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Minggu (4/6/2023).

Menurut Airlangga, komunikasi dengan partai politik akan terus dilakukan sampai penentuan capres dan cawapres. Termasuk dengan Gerindra dan PKB.

"Jadi komunikasi akan terus dilakukan intens sampai pada keputusan tersebut," ujarnya.

Sebelumnya, dua partai rekanan Golkar di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), PAN dan PPP telah bertemu dengan PDIP.

Menurut Airlangga, sampai saat ini komunikasi Golkar dengan PAN dan PPP terus dilakukan.

"Terkait KIB tentu KIB akan memutuskan pada waktunya dan komunikasi dilakukan dengan semua partai dan cair," ujarnya.

Buka Peluang Komunikasi

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri Rakernas Tahun 2023 di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Minggu (4/6/2023).
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri Rakernas Tahun 2023 di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Minggu (4/6/2023). (Merdeka.com/ Ahda Bayhaqi)

Diberitakan, Wakil Ketua Umum Golkar Ahmad Doli Kurnia menuturkan, pertemuan dengan PDI Perjuangan harus ada saling kebutuhan antar partai. Namun, Golkar tetap membuka peluang melakukan komunikasi politik dengan PDIP.

"Ya kan yang namanya pertemuan itu kan take and gift, saling membutuhkan gitu ya, jadi kami membuka saja," kata Doli di kantor DPP Golkar, Jakarta, Minggu (4/6/2023).

Menurut Doli, Harus ada gayung bersambut antara Golkar dan PDIP. Golkar tetap dengan senang hati bila PDIP ingin bertemu.

"Artinya harus ada gayung bersambut, jadi kalau nanti kemudian PDIP membuka diri untuk ketemu ya kami menerima dengan senang hati," ujar Doli.

 

Reporter: Ahda Bayhaqi

Sumber: Merdeka.com

Infografis Golkar Digoda ke Koalisi Gerindra-PKB atau NasDem
Infografis Golkar Digoda ke Koalisi Gerindra-PKB atau NasDem (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya