Ratusan Relawan Ganjaris dan GP Mania Alih Haluan Dukung Prabowo-Gibran

Harnomo melanjutkan, Prabowo-Gibran adalah pasangan yang mampu merealisasikan program-program pro rakyat yang sudah digagas Presiden Jokowi.

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Nov 2023, 15:23 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2023, 14:13 WIB
Prabowo
Ratusan eks Sahabat Ganjar, Ganjarist, GP Mania, hingga Srikandi Ganjar di Jawa Tengah (Jateng) berbalik memberikan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. (ist)

Liputan6.com, Jakarta Ratusan eks Sahabat Ganjar, Ganjaris, GP Mania, hingga Srikandi Ganjar di Jawa Tengah (Jateng) berbalik memberikan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. Pengalihan dukungan itu dibuktikan dengan pelepasan atribut Ganjar menjadi kaos Wayahe Prabowo-Gibran.

“Menarik dukungan dari Ganjar Pranowo-Mahfud MD Kabupaten Sragen dan memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi Presiden-Wakil Presiden 2024-2029," kata Koordinator sekaligus eks Ketua Relawan GP Mania Sragen, Harnomo Pitu ketika ditemui dalam acara Deklarasi Pendukung Ganjar Sragen Pindah Dukungan ke Prabowo-Gibran di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, pada Jumat (24/11/2023).

Harnomo melanjutkan, Prabowo-Gibran adalah pasangan yang mampu merealisasikan program-program pro rakyat yang sudah digagas Presiden Jokowi. Lalu, ia juga menilai Prabowo-Gibran adalah duet pemimpin terbaik untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.

“Kami relawan Ganjar sejalan dengan restu Bapak Presiden Joko Widodo yang diberikan kepada Bapak Prabowo Subianto-Mas Gibran Rakabuming Raka melanjutkan kesejahteraan rakyat dalam visi pembangunan maju, Indonesia Emas," ucapnya. 

Ia menambahkan, Prabowo-Gibran merupakan pasangan yang sangat peduli dengan kesejahteraan akyat kecil. Hal itu dibuktikan dengan menjamurnya program pro rakyat yang akan diimplementasikan oleh capres-cawapres yang diusung Koalisi Indonesia Maju tersebut. 

Adapun program yang akan diperkuat Prabowo-Gibran pada bidang pertanian yakni kartu tani. Tak hanya fokus pada bidang pertanian, Prabowo-Gibran juga fokus pada bidang kesehatan dengan Kartu Indonesia Sehat dan kesejahteraan UMKM dengan Koperasi Garudayaksa Nusantara.

Prabowo Disebut Pemimpin yang Punya Kepedulian

Oleh karena itu, ia menilai Prabowo-Gibran merupakan pemimpin yang memiliki kepedulian tinggi terhadap golongan akar rumput. Ia juga mengajak masyarakat di Jateng untuk memenangkan dan mendukung penuh Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 dengan cara yang rukun dan sesuai dengan Undang-Undang Negara Kesatuan Republik Indonesia. 

“Kami bergotong royong bersama masyarakat memenangkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi Presiden 2024-2029 melanjutkan Bapak Jokowi dengan cara yang guyub-rukun dan sesuai Undang-Undang Negara Kesatuan Republik Indonesia serta Pancasila,” tandasnya.

Infografis Bursa Cawapres Pendamping Ganjar dan Prabowo
Infografis Bursa Cawapres Pendamping Ganjar dan Prabowo (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya