Persiapan Jelang Kelahiran Bayi, Persiapkan Juga Rumah Anda

Ada banyak hal yang harus dipersiapkan menjelang kelahiran bayi. Bukan hanya fisik dan mental, tapi juga rumah Anda. Ikuti penjabarannya.

oleh Wahyu Ardiyanto diperbarui 20 Agu 2017, 10:09 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2017, 10:09 WIB
20170820-persiapan jelang kelahiran bayi
Bukan hanya kondisi fisik dan mental saja yang harus mendapatkan perhatian ekstra, rumah juga. (Image: Pexels)

Liputan6.com, Jakarta Mendekati waktu kelahiran bayi, Anda dan pasangan biasanya jadi lebih rajin mengecek kandungan secara rutin serta mulai mempersiapkan diri dan juga mental. Tapi bukan hanya kondisi fisik dan mental saja yang harus mendapatkan perhatian ekstra, rumah juga.

(Baca juga: Seperti Inilah Kamar Bayi yang Aman dan Nyaman)

Lantas apa saja yang harus dipersiapkan di rumah menjelang kelahiran bayi? Ikuti penjabaran dari Rumah.com berikut ini.

1. Bersihkan Seluruh Ruangan

Bayi yang baru lahir umumnya membutuhkan udara yang bersih dan nyaman. Namun sebenarnya hal ini tidak hanya dibutuhkan oleh bayi, Anda pun membutuhkannya di saat menjelang proses persalinan dan juga setelahnya.

Koordinasikan dengan suami atau keluarga, minta bantuan mereka untuk selalu menjaga kebersihan rumah agar bebas dari debu dan kuman penyakit. Kesehatan Anda dan buah hati adalah yang utama.

2. Persiapkan Tempat untuk Mengganti Baju atau Popok

Jika di rumah tidak ada lagi ruang lebih untuk membuat kamar bayi, jangan khawatir karena Anda hanya cukup menata ulang peletakkan barang dan furniture serta fungsi ruang. Pertimbangkan dimana Anda akan mengganti baju atau popok si kecil nantinya, apakah cukup di tempat tidur atau perlu menggunakan baby taffel.

Untuk jangka panjang, siapkan ruang bermain yang memungkinkan anak untuk belajar merangkak dan melakukan aktivitas lainnya. Suasana ruangan yang baru juga bisa mempengaruhi mood Anda yang akan berubah-ubah setelah kelahiran.

3. Buat Rumah Menjadi ‘Ramah’ untuk Anak

Buat suasana rumah yang aman untuk bayi. Meskipun bayi yang belum lahir belum terlalu banyak beraktivitas, namun Anda perlu mempersiapkan keamanannya di rumah sejak kehamilan memasuki trimester 3.

Salah satu contoh peralatan keamanan untuk bayi adalah penggunaan pagar di area tangga jika rumah Anda bertingkat, pengaman di bagian ujung perabotan yang tajam, dan penutup colokan listrik.

Perhatikan juga penyimpanan alat pembersih yang mengandung bahan kimia dari tempat-tempat yang terjangkau dari si kecil.

(Simak juga: Aneka pilihan rumah dengan fasilitas kamar untuk ART mulai harga Rp2 miliar)

4. Bersihkan Freezer Kulkas

Salah satu yang sering tertinggal dipikirkan ketika menunggu waktu kelahiran adalah menyiapkan ruangan di bagian freezer kulkas.

Anda mungkin akan membutuhkan space tersebut untuk menyimpan ASIP (asi perah) terutama apabila Anda berencana untuk memberikan asi selama dua tahun penuh. Sebaiknya asi yang disimpan di dalam kulkas tidak tercampur dengan bahan makanan yang Anda simpan di dalam freezer.

5. Belanja Kebutuhan Rumah Tangga

Last but not least, sambil menunggu waktu kelahiran Anda bisa mengisinya dengan berbelanja keperluan rumah tangga di rumah.

Setelah kelahiran biasanya Anda membutuhkan untuk beristirahat dan juga memulihkan diri di rumah sehingga waktu untuk membeli keperluan seperti bahan makanan atau toilettries akan sedikit sulit. Buat daftarnya terlebih dahulu agar waktu Anda di supermarket lebih efisien.

 

Mita Agustina

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya