Liputan6.com, Palembang - Setelah resmi menjadi tahanan Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) karena kasus suap Pilkada Palembang, 2013 lalu, Romi Herton kini resmi diberhentikan dari jabatannya sebagai Walikota Palembang.
Surat Keputusan (SK) Pemberhentian Romi dijemput Kepala Biro (Karo) Otonomi Daerah (Otda) Pemprov Sumsel ke Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Selasa, 4 Agustus 2015.
Selain itu, SK pengangkatan pelaksana tugas (Plt) Walikota Palembang, Harnojoyo, menjadi Walikota Palembang dengan Nomor 5/no.130/2158/II/2015, sudah dilayangkan Gubernur Sumsel Alex Noerdin ke DPRD Palembang.
Kini, kedua SK tersebut sudah berada di meja DPRD Palembang, Rabu (5/8/2015) siang.
"SK Pemberhentian Romi Herton sebagai Walikota Palembang dari Kemendagri RI dan pengusulan pengangkatan Harnojoyo, Plt Walikota Palembang sebagai Walikota Palembang dari Gubernur Sumsel sudah masuk sekitar pukul 14.00 WIB tadi," ujar Sekwan DPRD Palembang, Syaiful Anwar, kepada Liputan6.com.
Menindaklanjuti kedua SK ini, DPRD Palembang akan langsung menggelar rapat paripurna pada Kamis, 6 Agustus 2015.
Namun, untuk kepastian kapan pelantikan Harnojoyo sebagai Plt Walikota Palembang, ia menyerahkan sepenuhnya kepada Gubernur Sumsel.
"Kalau pelantikan Harnojoyo , nanti kita tunggu keputusan Gubernur Sumsel kapan waktunya," lanjut Syaiful.
Terpisah, Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengatakan, bahwa pihaknya masih menunggu hasil rapat paripurna DPRD Palembang yang akan digelar Kamis besok.
"SK-nya juga baru diserahkan tadi ke DPRD Palembang. Ya, pasti akan menindaklanjuti (hasil rapat paripurna). Secepatnya akan ditentukan waktu pelantikan Harnojoyo. Kita lihat nanti saja," ujar Alex Noerdin. (Ron/Ado)
Romi Herton Resmi Diberhentikan Sebagai Walikota Palembang
Menindaklanjuti kedua SK ini, DPRD Palembang akan langsung menggelar rapat paripurna pada Kamis, 6 Agustus 2015.
Diperbarui 05 Agu 2015, 20:45 WIBDiterbitkan 05 Agu 2015, 20:45 WIB
Romi Herton saat membacakan naskah pembelaan dirinya atas kasus dugaan suap penanganan sengketa pilkada Kota Palembang yang melibatkan Akil Mochtar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta, Senin (23/2/2015). (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Perjalanan Kasus Anggun C Sasmi yang Dituduh Mendukung Zionisme
Mimpi Melihat Cicak dalam Islam: Tafsir dan Maknanya
Tidak Sholat karena Susah Khusyuk, Begini Kata Buya Yahya dan UAH
Kalahkan Girona di La Liga, Raul Asencio Tampil Mengesankan: 1 Pertandingan, 3 Pasangan Berbeda!
Cara Menjadi Perempuan Elegan, Bangun Sikap yang Dikagumi dan Dihormati Ini
Ciri Mata Katarak: Kenali, Penyeba, Gejala, dan Penanganannya
Saksikan FTV Kisah Nyata Spesial di Indosiar, Senin 23 Februari Via Live Streaming Pukul 13.00 WIB
Tren Rambut Korea 2025, Bantu Tampil Cantik Ala Artis Kpop
Pak Bas Ingin Danantara Cuil Sedikit Dividen Buat Bangun IKN
Arti Mimpi Digigit Lintah di Kaki: Makna dan Tafsir yang Perlu Anda Ketahui
Sergio Conceicao Terhindar dari Pemecatan di AC Milan
Begini Cara Mengenali Jiwa Muda dalam Diri Seseorang, Semangat Hidup di Segala Usia